TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
bankbjb

Link Live Streaming Persija Jakarta vs Persib Bandung: Laga Hidup Mati Pangeran Biru

Teruntuk Persib sendiri, laga malam ini adalah penentuan jika mereka menang, maka masih ada harapan untuk meraih gelar juara Liga 1.

Jumat 31 Mar 2023, 20:15 WIB

Link Live Streaming Persija Jakarta vs Persib Bandung: Laga Hidup Mati Pangeran Biru. | (Sumber : Instagram/@liga1match.)

SUKABUMIUPDATE.com - Meskipun laga Persija Jakarta vs Persib Bandung harus digelar tanpa penonton, tetapi kamu jangan khawatir, karena pertandingan ini bisa disaksikan lewat layanan live streaming.

Persija Jakarta malam ini Jumat (31/3/2023), akan bentrok melawan musuh bebuyutannya, Persib Bandung dalam laga tunda Liga 1 pekan ke-28. 

Mengutip Suara.com, pertandingan Persija vs Persib ini bakal berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, mulai pukul 20:30 WIB.

Laga Macan Kemayoran vs Maung Bandung sudah sangat ditunggu-tunggu oleh para pecinta bola tanah air termasuk kedua suporter klub.

Malam ini pertandingan Persija Jakarta vs Persib Bandung diprediksi bakal menarik, sengit dan pastinya akan terjadi jual beli serangan.

Persija Jakarta saat ini ada di urutan 3 klasemen Liga 1 dengan raihan 54 poin dari 30 laga yang telah dimainkan, 16 kemenangan, 6 hasil imbang, dan 8 kali kekalahan.

Sementara Persib Bandung kini ada di posisi kedua diatas Persija dengan koleksi 59 poin dari 30 laga dimainkan, 18 kemenangan, 5 imbang dan 7 kali kekalahan.

Teruntuk Persib sendiri, laga malam ini adalah penentuan jika mereka menang, maka masih ada harapan untuk meraih gelar juara Liga 1.

Dengan empat pertandingan tersisa, keduanya dipastikan sama-sama mengincar posisi terbaik di akhir musim, yaitu posisi runner-up.

Untuk posisi puncak klasemen, PSM Makassar yang kini mengumpulkan 69 poin hanya membutuhkan satu kemenangan untuk mengunci gelar BRI Liga 1 musim ini.


Halaman :
Berita Terkait
BERITA TERPOPULER
Berita Terkini