Jadi Buruan Pengunjung, Kini Wisata Geyser Cisolok Kabupaten Sukabumi Bikin Betah

Sabtu 02 September 2017, 11:40 WIB

SUKABUMIUPDATE.com – H+1 Idul Adha 1438 H, atau 2017 M, kawasan wisata Geyser di Desa Wangunsari, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, mulai diserbu pengunjung lokal.

Beberapa pengunjung pun mengaku dipilihnya Geyser Cisolok, sebagai tempat liburan, karena destinasi wisata yang satu iini menawarkan sensasi mandi air panas di alam terbuka.

"Saya, dan keluarga, sengaja berlibur ke Geyser ini karena bisa mandi air panas di alam terbuka, ditambah sekarang lebih bersih lokasinya, terutama dari PKL. Lebih nyaman pokoknya," aku Dewi Sulitiawati (34 tahun), salah seorang pengunjung asal Cikakak, Sukabumi ini kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (2/9/2017).

BACA JUGA: Wisata Pemandian Air Panas Cisolok Kabupaten Sukabumi, Dipercantik

Senada Mahpudin (28 tahun), warga Sukabumi, mengaku berlibur ke Geyser sekaligus mudik ke orang tuanya di Kampung Cisolok, Kecamatan Cisolok.

“Liburan kali ini, saya pilih Geyser. Namanya, sudah tersohor hingga ke Kota Sukabumi. Kawasan ini sangat cocok menjadi pilihan liburan. Suasananya asri, dan indah,” aku Mahpudin, dalam kesempatan sama.

Sementara staf tol gate pariwisata Geyser Cisolok, Feby Marwan mengungkapkan, dari data yang diterimanya, peningkatan jumlah pengunjung objek wisata, sehari setelah Idul Adha 1438 H, mencapai ratusan pengunjung, dibanding minggu biasanya.

BACA JUGA: H+5 Lebaran 1438 H, Pemandian Air Panas Cisolok Kabupaten Sukabumi Jadi Buruan Wisatawan

"Jumlah pengunjung yang masuk ke Geyser meningkat dari hari biasanya. Dari mulai kemarin (Jumat-red), mencapai sekitar ratusan yang masuk ke sini," ungkap Feby, saat dikonfirmasi dalam kesempatan terpisah.

Namun lanjut Feby, pengalaman dari tahun sebelumnya, jumlah pengunjung masih kurang meningkat dibanding musim liburan Lebaran tahun kemarin. "Melihat data ke belakang, semakin ke sana, semakin meningkat. Artinya jumlah peningkatan sekarang masih kurang," terangnya.

BACA JUGA: Nikmati Liburan di Pemandian Air Panas Cisolok Kabupaten Sukabumi

Ia pun berharap, Geyser Cisolok yang merupakan bagian dari Geopark Ciletuh-Palabuhanratu ini kedepanya bisa meningkatkan jumlah pengunjung.

"Semoga dengan adanya perbaikan-perbaikan penunjang, seperti jalan, dan fasilitas lainnya yang dilakukan Pemerintah Daerah (Pemda), bisa lebih meningkatkan kunjungan wisatawan," harapnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
DPRD Kab. Sukabumi20 Mei 2024, 23:38 WIB

Ratusan PPK Pilkada 2024 Sudah Dilantik, Ini Pesan Ketua Komisi I DPRD Sukabumi

Paoji berharap kepada PPK yang sudah dilantik agar mempersiapkan diri untuk bertugas pada perhelatan Pilkada 2024.
Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Sukabumi Paoji Nurjaman (tengah) sampaikan pesan untuk ratusan PPK Pilkada 2024 yang baru dilantik. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi20 Mei 2024, 23:24 WIB

Perumdam TJM Palabuhanratu Akan Kuras Intake Air Baku, Cek Jadwal dan Wilayah yang Terdampak

Berikut jadwal dan wilayah yang terdampak dari pengurasan pompa intake air baku oleh Perumdam TJM Sukabumi cabang Palabuhanratu.
Kantor Perumdam TJM Sukabumi Cabang Palabuhanratu. | Foto : Ilyas
Sukabumi20 Mei 2024, 22:48 WIB

Mengenal Kecamatan Kalapanunggal Sukabumi: Sejarah hingga Potensi Wisata

Terletak di kaki Gunung Salak, berikut sejarah hingga potensi wisata di Kecamatan Kalapanunggal Kabupaten Sukabumi.
Objek wisata Gunung Wayang Kecamatan Kalapanunggal Kabupaten Sukabumi. | Kredit Foto: Azka Athaya Studios
Sukabumi20 Mei 2024, 22:17 WIB

Sambut Hari Jadi Ke-25, PNM Sukabumi Gotong Royong Bersih-bersih Masjid di Kadudampit

Dalam rangka HUT ke-25, PNM Peduli Bakti Sosial Masjid di Kadudampit Sukabumi
Para karyawan PNM Cabang Sukabumi saat melakukan bersih-bersih masjid Jami Al-Hidayah Kadudampit, Kabupaten Sukabumi. Senin (20/5/2024). (Sumber : Istimewa)
Science20 Mei 2024, 21:55 WIB

BMKG: Gempa M4,6 Sukabumi akibat Aktivitas Sesar Dasar Laut

BMKG melaporkan getaran gempa M4,6 di Laut Sukabumi ini terasa dari Surade hingga Cianjur Selatan.
Episenter gempa M4,6 di Laut Sukabumi. (Sumber : BMKG)
Sukabumi20 Mei 2024, 21:15 WIB

Gempa Magnitudo 4,6 di Laut Sukabumi, Kagetkan Warga Ciracap

Gempa Magnitudo 4,6 mengguncang wilayah Kabupaten Sukabumi, Senin (20/5/2024), pukul 20.42.24 WIB.
Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Kabupaten Sukabumi | Foto : Ist
Life20 Mei 2024, 21:00 WIB

Jangan Malas! Ini 9 Manfaat Rajin Gosok Gigi Sebelum Tidur di Malam Hari

Menggosok gigi sebelum tidur membantu menghilangkan plak, yang merupakan lapisan lengket yang terbentuk dari bakteri.
Ilustrasi. Manfaat Rajin Gosok Gigi Sebelum Tidur di Malam Hari (Sumber : Pexels.com/MiriamAlonso)
Sukabumi20 Mei 2024, 20:44 WIB

Sebelum Hilang, Keluarga Ungkap Gadis Sukabumi Ditawari Main Sinetron di Bogor

Keluarga berharap Nurlela gadis asal Curugkembar Sukabumi yang hilang dua tahun lalu bisa selamat dan pulang ke rumah.
Neneng saat menunjukan Foto lama Nurlela, gadis asal Curugkembar Sukabumi yang hilang. (Sumber : SU/Ragil Gilang)
Sukabumi Memilih20 Mei 2024, 20:30 WIB

2 Nama Diusulkan Maju Pilgub Jabar dari PKS, Ini Sosoknya

Partai Keadilan Sejahtera (PKS), partai yang pernah sukses dengan menempatkan kadernya, Ahmad Heryawan, selama 10 tahun memimpin Jawa Barat itu tentu berharap mendulang kesuksesan yang sama melalui Pilgub 2024.
Dr. K.H. Mohammad Idris, Lc., MA dan Dr. H. Haru Suandharu, S.Si., M.Si, dua nama yang diusulkan PKS maju di Pilgub Jabar 2024 | Foto : ist
Sehat20 Mei 2024, 20:30 WIB

Penyebab Kolesterol Tinggi Pada Generasi Muda dan 6 Cara Mengatasinya

Selain orang tua, generasi muda zaman sekarang pun bisa terkena kolesterol tinggi.
Ilustrasi -  Selain orang tua, generasi muda zaman sekarang pun bisa terkena kolesterol tinggi. (Sumber : Freepik.com/@studioredcup)