Tidak Diperhatikan Pemkab Sukabumi, PAUD Ciaripin Bentuk Muridnya Bisa Mandiri

Sabtu 24 Februari 2018, 16:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.COM - Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Melati 7 tepatnya di Kampung Ciaripin Girang RT.02/9, Desa Munjul, Kecamatan Ciambar, Kabupaten Sukabumi jauh dari kata layak dan tidak mendapatkan perhatian dari Pemerintah Kabupaten Sukabumi.

Sejak berdiri di 2008 lalu kegiatan belajar dan mengajar (KBM) di PAUD selalu terganggu dengan kondisi ruang kelas yang memprihatinkan.

Kepala Sekolah PAUD Melati 7 Agus Miharji mengatakan kondisi bangunan sekolah jauh dari kesempurnaan, akan tetapi tidak menyurutkan anak-anak didik sekolah tersebut untuk tetap belajar dan menimba ilmu. 

Bisa dikatakan sekolah yang terbilang memprihatinkan ini  belum pernah mendapatkan bantuan sedikitpun dari pemerintah, namun sekolah ini tetap ingin mencetak anak didiknya yang memiliki kompetensi. 

"Kami ini terus menciptakan karya unik khususnya dengan memanfaatkan limbah atau barang bekas menjadi sebuah karya seni tinggi. Ya meskipun terpasa belajar ditempat alakadarnya," kata kepada sukabumiupdate.com, Rabu (7/9).

Dikatakannya, hingga saat ini suasana belajar yang ramai serta semangat ini nampak jelas di ruang kelas yang hanya berukuran 2,5 meter x 5 meter itu. Bahkan, untuk mengisi kekosongan, kata Agus selalu diselipkan materi tambahan yaitu menciptakan karya unik dari pemanfaatan limbah bekas. 

Bahkan, alat permainan seperti ayunan yang biasanya dibeli dan dirancang kokoh dengan desig unik dan kuat dari besi, serta dikasih warna-warna cerah gampang ditemukan disetiap lembaga PAUD. Tetapi, di PAUD Melati 7 ayunan tersebut dibuat sendiri dengan memanfaatkan sisa potongan kain bekas, tambang sebagai tali dan bambu sebagai tiangnya. 

"Bukannya tidak mau seperti yang lain, akan tetapi hal tersebutkan harus mengeluarkan uang banyak. Makanya, kami mencoba untuk tetap bisa menyerupai, tapi tidak harus mengeluarkan uang banyak," tambah Agus.

Dikatakan Agus, tak hanya itu, hiasan dinding sekolah pun rata-rata dibuat dari limbah bekas seperti kardus bekas, tikar dibuat dari plastik bekas kopi. Termasuk, menciptakan bunga cantik yang dirancang khusus seperti tangkai dari ranting pohon kering dan buah dari bekas limbah minuman yang menyerupai bunga. 

"Karya-karya inilah yang selalu meramaikan lingkungan sekolah kami. Akan tetapi, harapan untuk memiliki gedung yang layak selalu kami nantikan," harapnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi17 Mei 2024, 18:44 WIB

Dikeluhkan Warga, TPS Pangsor Lio Palabuhanratu Sukabumi Ditutup Sementara

DLH Kabupaten Sukabumi dan pihak kelurahan Palabuhanratu sepakat tutup sementara TPS Pangsor Lio.
TPS Pangsor Lio Palabuhanratu Sukabumi ditutup sementara usai dikeluhkan warga karena sampah menumpuk. (Sumber : SU/Ilyas)
Life17 Mei 2024, 18:30 WIB

Menebak Kepribadian Seseorang Berdasarkan Bahasa Cinta yang Diungkapkan

Kepribadian seseorang dapat diketahui melalui bahasa cinta sekalipun.
Ilustrasi - Kepribadian seseorang dapat diketahui melalui bahasa cinta sekalipun. (Sumber : Freepik.com).
Life17 Mei 2024, 18:00 WIB

Doa untuk Kedua Orang Tua, Sebagai Bentuk Kasih Sayang dari Seorang Anak

Berdoa untuk orang tua merupakan bentuk bakti dan rasa syukur kepada Allah SWT atas segala nikmat yang diberikan, termasuk nikmat memiliki orang tua yang baik.
Ilustrasi doa untuk kedua orangtua - Berdoa untuk orang tua merupakan bentuk bakti dan rasa syukur kepada Allah SWT atas segala nikmat yang diberikan, termasuk nikmat memiliki orang tua yang baik. | (Sumber : Pixabay.com)
DPRD Kab. Sukabumi17 Mei 2024, 17:34 WIB

DPRD Sukabumi Harap PPK Pilkada 2024 Dapat Bekerja dengan Sukses Tanpa Ekses

Usep menjelaskan bahwa kesuksesan PPK adalah kunci dalam menjalankan demokrasi yang baik dan adil untuk memilih pemimpin Kabupaten Sukabumi dan Jawa Barat
Anggota DPRD Usep Wawan berfoto bersama Bupati Sukabumi, Ketua KPU, Forkopimda dan PPK Pilkada 2024. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Musik17 Mei 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Saturn Sza yang Viral di TikTok

Lagu Saturn dari Sza banyak diputar sebagai backsound video galau yang  viral di TikTok hingga Instagram.
SZA, penyanyi yang mempopulerkan lagu Kill Bill | Foto: Instagram/@sza
Sehat17 Mei 2024, 16:00 WIB

5 Kunci Sukses Mencegah Asam Urat Agar Tidak Kembali Kambuh di Masa Depan

Penderita asam urat dapat memperbaiki gejalanya dan mengurangi frekuensi serangan akut dengan mengikuti langkah-langkah tertentu dalam hal perubahan pola makan dan gaya hidup.
Ilustrasi - Penderita asam urat dapat memperbaiki gejalanya dan mengurangi frekuensi serangan akut dengan mengikuti langkah-langkah tertentu dalam hal perubahan pola makan dan gaya hidup. (Sumber : Freepik.com).
Life17 Mei 2024, 15:45 WIB

5 Manfaat Bermain Pura-pura yang Dapat Mengembangkan Imajinasi Anak-anak

Dari memupuk kreativitas hingga mendorong pertumbuhan sosial dan emosional anak, bermain pura-pura atau permainan imajinatif bermanfaat karena berbagai alasan.
Ilustrasi anak-anak yang sedang memainkan permainan pura-pura (Sumber : Pexels.com/@cottonbrostudio)
Life17 Mei 2024, 15:15 WIB

9 Manfaat Kesehatan Menyusui Bayi Bagi Ibu, Salah Satunya Menurunkan Resiko Kanker

ASI memiliki berbagai manfaat bagi si kecil. Tetapi, menyusui juga berdampak baik pada Ibunya
manfaat kesehatan memberikan ASI pada Bayi bagi seorang Ibu (Sumber : Pexels.com/@AnnaShvets)
Nasional17 Mei 2024, 15:01 WIB

Ini Harta Kekayaan Ketua KPU Hasyim Asy'ari yang Disindir Hidup Bermewah-mewahan

Ketua KPU Hasyim As'yari disindir anggota Komisi II DPR RI Fraksi Partai Golkar Riswan Tony soal gaya hidup para anggota KPU yang terlihat bermewah-mewahan.
Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari | Foto : Istimewa
Inspirasi17 Mei 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Service Crew di Minimarket, Penempatan di Cikembar, Cisaat dan Pelabuhan Ratu

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Service Crew di Minimarket, Penempatan di Cikembar, Cisaat dan Pelabuhan Ratu. (Sumber : Freepik.com/@Lifestylememory)