Peraih Oscar Renee Zellweger Kembali Berakting

Sabtu 24 Februari 2018, 16:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.COM - Peraih Oscar Renee Zellweger kembali beraksen Inggris untuk menjadi Bridget Jones yang memasuki sekuel ketiga.

Aktris kelahiran Texas ini kembali dalam “Bridget Jones’s Baby” dengan Colin Firth yang tetap menjadi Mark Darcy dan Patrick Demspey, yang terkenal lewat serial “Grey’s Anatomy” sebagai kekasihnya Selasa (6/9).

Zellweger pertama kali menjadi Bridget Jones pada 2001 dalam “Bridget Jones’s Diary”, diikuti “Bridget Jones: The Edge of Reason” pada 2004, keduanya diangkat dari novel 90an karya Helen Fielding.

Jones, yang sekarang lebih tua dan menjadi produser acara berita di televisi, disebut Zellweger sebagai “karakter yang saya suka”, masih menghadapi banyak ketidakberuntungan.

“Dia familiar, buat saya,” kata Zellweger dalam sebuah wawancara dengan Reuters.

“Tapi, kali ini secara kreatif berbeda, bagaimana kau menunjukan seseorang yang sudah berevolusi, tapi, tetap tidak menghilangkan yang sebenarnya.”

Film terbaru ini dimulai dengan Jones yang kini berusia 43 dan masih lajang setelah putus dari kekasihnya Darcy.

Setelah bertemu Darcy, juga Jack Qwant (Dempsey), Jones hamil dan tidak yakin siapa ayah anaknya.

“Dia tidak begitu naif, saya rasa dan bagus karena kedua orang yang mau melamarnya juga baik. Jadi, ini permusuhan yang berbeda karena saya rasa kurang tepat dia jatuh cinta pada laki-laki konyol di usianya sekarang,” kata Zellweger.

Film ini ditunggu para penggemarnya, yang tekejut dengan cerita 2013 lalu “Bridget Jones: Mad About the Boy” karena Fielding membunuh Darcy dan membuat Jones menjadi janda yang punya kekasih.

“Sejak mulai produksi, saya gugup karena tekanan kesuksesan dan binung ini akan jadi lucu atau berhasil atau masih relevan atau tidak,” kata sutradara Sharon Maguire.

Ketika ditanya apakah cerita Jones masih bersambung, Fielding yang juga menulis naskah film, mengatakan “saya tidak pernah bilang tidak”.

“Cerita harus punya integritas jadi saya hanya menulis Bridget kalau ada yang penting untuk disampaikan”.

Firth menyatakan dirinya tertarik untuk main dalam film Bridget Jones yang lain.

“Kalau diajak, ya,” kata Firth.

Dempsey menilai ada generasi yang tumbuh besar bersama Jones dan akan menarik melihat apa yang terjadi padanya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Tags :
Berita Terkini
Life04 Mei 2024, 09:30 WIB

6 Cara Sederhana untuk Menemukan Jati Diri yang Sebenarnya, Ini Langkahnya

Menemukan jati diri yang sebenarnya memang harus terus dicari oleh setiap orang. Pasalnya, mengenal jati diri bisa membantu hidup lebih bermakna.
Ilustrasi. Cara menemukan jati diri yang sebenarnya. Sumber foto : Pexels/iam hogir
Sehat04 Mei 2024, 09:00 WIB

Rahasia Menaklukkan Kolesterol Jahat dengan 10 Makanan Terbaik Ini

Beberapa makanan baik ini mampu membantu menurunkan kadar kolesterol jahat.
Ilustrasi - Beberapa makanan baik ini mampu membantu menurunkan kadar kolesterol jahat. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
Sukabumi04 Mei 2024, 08:26 WIB

Saber Pungli Selidiki Dugaan Pungutan Liar Tenaga Kerja di Pabrik Sukabumi

Tim Saber Pungli tengah melakukan penyelidikan terkait adanya informasi dugaan pungutan liar terhadap para pencari kerja di salah satu pabrik di Kabupaten Sukabumi.
Ketua Unit Pemberantasan Pungutan Liar (UPP) Saber Pungli Kabupaten Sukabumi Kompol Rizka Fadhila. (Sumber : SU/Ilyas)
Life04 Mei 2024, 08:00 WIB

7 Ciri Anak Stres Karena Suka Dimarahi Orang Tua, Sikapnya Tak Biasa

Ciri-Ciri Anak Stres Karena Suka Dimarahi Orang Tua Dapat Dilihat Dari Sikapnya yang Tak Biasa. Ayah Bunda Jangan Abai!
Ilustrasi. Sikap anak yang tidak biasa mengindikasikan bahwa mereka sedang mengalami stres hingga tekanan emosional dan psikologis yang berat. (Sumber : Pixabay/GabrielMiguelBero)
Food & Travel04 Mei 2024, 07:00 WIB

9 Langkah Mudah, Ini Cara Membuat Air Jeruk Peras untuk Menjaga Gula Darah Stabil

Berikut Sembilan Langkah Mudah untuk Membuat Air Jeruk Peras untuk Menjaga Gula Darah Stabil. Yuk, Coba!
Jeruk peras memiliki banyak manfaat kesehatan karena kandungan nutrisi yang kaya, terutama vitamin C. (Sumber : Pexels/pixabay)
Sukabumi04 Mei 2024, 06:28 WIB

KAI akan Tutup Perlintasan Liar TKP Pasutri Tertabrak Kereta di Kebonpedes Sukabumi

Lokasi kejadian pasutri tertabrak KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi merupakan perlintasan sebidang liar.
Lokasi kejadian pasutri tertabrak kereta api KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Science04 Mei 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 4 Mei 2024, Cek Dulu Langit Sebelum Berakhir Pekan

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Sabtu 4 September 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Sabtu 4 September 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)
Sukabumi04 Mei 2024, 00:01 WIB

Bayi Baru Lahir Ditemukan Menangis di Semak-semak Gegerkan Warga Gunungguruh Sukabumi

Berawal dari suara tangis, Warga Gunungguruh Sukabumi temukan bayi baru lahir berlumuran darah di semak-semak.
Penemuan bayi laki-laki baru lahir di Gunungguruh Sukabumi. Ditemukan menangis di semak-semak kebun. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi03 Mei 2024, 21:46 WIB

5 Perangkat Daerah Kabupaten Sukabumi Akan Dinilai Ombudsman, Ini Arahan Sekda

5 perangkat daerah Kabupaten Sukabumi yang akan dinilai Ombudsman yaitu DPMPTSP, Dinsos, Dinkes, Disdik dan Disdukcapil.
Sekda kabupaten Sukabumi Ade Suryaman, memimpin rapat pembahasan persiapan penilaian pelayanan publik oleh Ombudsman. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Life03 Mei 2024, 21:00 WIB

12 Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar

Berikut Beberapa Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar. Meskipun Hati Sangat Kesal pada Mereka, Coba untuk Tetap Empati Ya!
Ilustrasi. Pasangan bertengkar. Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar. (Sumber : Freepik.com)