Jembatan Antar Dusun di Bantargadung Sukabumi Rusak, Pelajar dan Warga Seberangi Sungai

Jumat 28 Oktober 2022, 13:45 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Sungai Cigadung yang membelah Dusun Bantargadung Girang dan Dusun Kubang di Desa Bantargadung Sukabumi, sangatlah berbeda dari sebelumnya. 

Banyak orang melintas antar desa dengan cara menyusuri sungai, meskipun melalui jalan setapak yang terjal dan bebatuan licin. 

Anak-anak sekolah, petani, pedagang, juga mereka yang hendak menuju desa dan kota yang berada di seberang.

Mereka terpaksa menyusuri sungai karena jembatan andalan yang ada disana, roboh, diterjang luapan air sungai, pasca hujan deras yang mengguyur wilayah Sukabumi pada pekan sebelumnya.

Warga Seberangi Sungai
Warga Seberangi Sungai | Foto: Dok. Dompet Dhuafa
Jembatan itu merupakan satu-satunya akses pintas yang biasa digunakan untuk kebutuhan masyarakat. 

Seperti berangkat sekolah, mencari nafkah, pergi mengaji, pergi ke rumah sakit, hingga urus administrasi kependudukan.

“Mau gimana lagi? Terpaksa harus lewat bawah (sungai). Ada jalan lain, tapi kalau lewat jalan sana jauh banget, bisa 5 (lima) Kilometer jalan kaki, jalanannya rusak, dan naik-turun. Kalau pakai ojek motor harus ongkos 25 ribu sekali jalan, pulang-pergi 50 ribu. Itu belum ongkos yang lain,” aku Pak Mumuh (50 tahun), salah satu warga Dusun Kubang, setelah melintasi Sungai Cigadung.

Memiliki mata pencaharian sebagai Pedagang Ikan Cue, Pak Mumuh harus menjajakan dagangannya ke daerah pasar Sukabumi setiap 2 (dua) hari sekali. Berangkat jam 4 (empat) pagi dan kembali pulang jam 9 (sembilan) malam. 

Ya, berangkat gelap, pulang gelap, ia lakoni melewati jembatan tersebut. Namun, sejak jembatan andalan itu rusak, ia harus tetap menyusuri sungai kala gelap.

“Sebelum (jembatan) rusak, waktu hujan itu airnya terus meluap. Sekolah anak-anak terpaksa diliburkan, yang mau berangkat jualan juga gak bisa nyebrang karena arusnya deras. Hingga akhirnya banjir menerjang jembatan,” jelas Pak Mumuh.

Ia juga bercerita, suatu hari ada Pedagang Ikan Cue lain yang melewati jembatan menggunakan sepeda motor. 

Warga Seberangi Sungai | Foto: Dok. Dompet Dhuafa
Warga Seberangi Sungai | Foto: Dok. Dompet Dhuafa
Baru berjalan beberapa meter, motor si pedagang itu tersangkut di sela-sela papan bolong jembatan.  Sementara dagangannya, ikan cue, yang sudah siap dijual, jatuh berhamburan ke sungai.

Beberapa kali perbaikan pernah warga upayakan, mulai dari menambah tumpukan karung pasir untuk menahan longsoran tanah, hingga mengganti papan kayu menjadi bambu. Namun, sejak dibangun tahun 2017, kerusakan kali ini adalah yang paling parah.

Erwandi Saputra, salah satu Tim Recovery DMC (Disaster Management Center) Dompet Dhuafa, mengatakan, bagi masyarakat Desa Bantargadung, jembatan bukan hanya sekedar jalan, tapi juga penghubung ilmu pengetahuan, penghubung rezeki, dan penghubung kehidupan seluruh warga.

“Mereka sangat berharap, akses andalan untuk menyebrangi Sungai Cigadung ini bisa segera berdiri lebih kokoh lagi. Semoga dengan kebaikan kita bersama, juga mampu menyambung kembali asa warga Dusun Girang dan Dusun Kubang,” sebut Erwandi, pasca assesment jembatan di Desa Bantargadung.

Melihat kesulitan yang dihadapi warga, Dompet Dhuafa membuka donasi untuk membangun kembali jembatan yang rusak tersebut

#SHOWRELATEBERITA

Sumber: Dompet Dhuafa


Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life26 April 2024, 10:00 WIB

Berkhianat! 10 Ciri Orang Munafik yang Gampang Terlihat dari Sikap dan Ucapannya

Seseorang yang munafik mungkin terlihat tidak konsisten dalam perilaku dan ucapannya.
Ilustrasi - Seseorang yang munafik mungkin terlihat tidak konsisten dalam perilaku dan ucapannya. (Sumber : pexels.com/@Josue Feijoo)
Nasional26 April 2024, 09:31 WIB

Ada Zonasi, Simak 4 Jalur PPDB Tahun 2024 untuk SD, SMP, dan SMA

PPDB diselenggarakan secara objektif, transparan, dan akuntabel.
(Foto Ilustrasi) Ketentuan PPDB diatur dalam Permendikbud Nomor 1 Tahun 2021. | Foto: Freepik/@master1305
Inspirasi26 April 2024, 09:30 WIB

Info Penerimaan Pegawai Lulusan SMA di Perusahaan, Penempatan Jawa Barat

Berikut Informasi Penerimaan Pegawai Lulusan SMA di Perusahaan untuk Penempatan Wilayah Jawa Barat.
Info Penerimaan Pegawai Lulusan SMA di Perusahaan, Penempatan Jawa Barat  (Sumber : Freepik)
Sukabumi26 April 2024, 09:02 WIB

Warga Resah! Beredar Video Konvoi Motor Bersajam di Jalan Pajampangan Sukabumi

Dalam video terlihat salah satu orang yang dibonceng menggesekkan sajam ke aspal.
Tangkapan layar video konvoi kawanan bermotor sambil membawa sajam di Jalan Nasional Jampangkulon-Surade, Desa Talagamurni, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi, Senin malam, 22 April 2024.| Foto: Istimewa
DPRD Kab. Sukabumi26 April 2024, 09:01 WIB

Komisi III DPRD Kabupaten Sukabumi Studi Banding BUMD ke Yogyakarta

Sejumlah anggota Komisi III DPRD Kabupaten Sukabumi saat ini tengah  melakukan perjalanan dinas ke Jogjakarta
Sekretaris Fraksi PAN DPRD Kabupaten Sukabumi Heri Antoni  (Sumber : DPRD Kabupaten Sukabumi)
Sehat26 April 2024, 09:00 WIB

Bisa Anda Coba Dirumah, 8 Ide Camilan Ringan untuk Menurunkan Berat Badan

Camilan dapat membantu memuaskan rasa lapar di antara waktu makan, mencegah keinginan mengidam, dan memberikan nutrisi penting yang sehat dalam makanan Anda.
Ilustrasi - Camilan dapat membantu memuaskan rasa lapar di antara waktu makan, mencegah keinginan mengidam, dan memberikan nutrisi penting yang sehat dalam makanan Anda. (Sumber : pexels.com/@Antoni Shkraba).
Life26 April 2024, 08:00 WIB

12 Kebiasaan Sederhana yang Membuatmu Disenangi Semua Orang

Kebiasaan sederhana ini menunjukkan rasa hormat dan perhatianmu terhadap orang lain, dan orang-orang cenderung merasa dihargai saat merasa didengarkan dengan baik.
Ilustrasi - Kebiasaan Sederhana yang Membuatmu Disenangi Semua Orang (Sumber : Pexels/Thirdman)
Sehat26 April 2024, 07:00 WIB

9 Manfaat Minum Air Putih Hangat di Pagi Hari, Bisa Mengurangi Perut Kembung

Rutinitas pagi yang tenang dan santai, seperti minum air hangat, dapat membantu mengurangi tingkat stres dan meningkatkan kesejahteraan secara keseluruhan.
Ilustrasi. Minum Air Hangat. Manfaat Minum Air Putih Hangat di Pagi Hari (Sumber : pexels.com/AndreaPiacquadio)
Food & Travel26 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Air Rebusan Kencur untuk Meredakan Nyeri Sendi, Ini 8 Langkahnya!

Meskipun kencur memiliki banyak manfaat kesehatan, selalu disarankan untuk berkonsultasi dengan ahli kesehatan sebelum menggunakannya secara teratur, terutama jika Anda memiliki kondisi kesehatan tertentu atau sedang mengonsumsi obat-obatan lain.
Ilustrasi. Air Rebusan Kencur. (Sumber : Instagram/@meygaahuang)
Bola26 April 2024, 05:12 WIB

Timnas Indonesia Lolos Semifinal Piala Asia U-23 2024 usai Menang Dramatis atas Korsel

Fenomenal! Timnas Indonesia berhasil lolos semifinal Piala Asia U-23 2024 usai taklukan Korsel lewat drama adu pinalti.
Rafael Struick (kanan) cetak dua gol untuk Timnas Indonesia U-23 di laga versus Korsel. (Sumber : IG AFC Asian Cup)