Ini Dia Alasan Konsumen Menolak Produk yang Anda Tawarkan

Rabu 19 Januari 2022, 12:30 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Saat konsumen menolak Produk yang Anda tawarkan pasti mereka memiliki sebuah alasan.

Alasan tersebut sangat wajib untuk Anda cari tahu agar Produk yang Anda jual dapat laku dan Anda dapat memperbaiki pelayanan Anda kedepannya.

photoIlustrasi Sedih karena Produk Tidak Laku - (Freepik)</span

Nah dibawah ini kami bagikan alasan-alasan mengapa konsumen tidak tertarik pada Produk Anda. Silahkan disimak ya agar barang jualan mu laris manis.

Baca Juga :

1. Anda Menawarkan Harga yang terlalu Mahal

Harga menjadi faktor utama yang membuat seseorang mengambil keputusan untuk menerima atau menolak sebuah produk. 

Makanya, sangat penting untuk memberikan informasi seputar produk yang dijual sejelas mungkin. 

Misal harga Anda di atas harga pasar, maka Anda harus menjelaskan keunggulan apa yang Anda miliki jika dibandingkan dengan produk lain yang memiliki harga lebih murah.

Sehingga orang akan mempertimbangkan keunggulan tersebut sesuai dengan harga yang ditawarkan.

2. Konsumen Belum Membutuhkan 

Belum merasa butuh juga kerap kali digunakan oleh konsumen untuk menolak membeli sebuah produk. Namun,hal tersebut bisa menjadikan Anda memperbaiki target pasar. 

Misalnya jika Anda menjual obat kesehatan pada orang yang masih berumur 25-35 mungkin kebanyakan dari mereka belum merasa butuh. Anda harus mencoba kepada target lain, misalnya lansia.

3. Tidak Menyukai Cara Anda Menawarkannya

Jangan salah, sikap Anda dalam menawarkan barang juga bisa mempengaruhi konsumen, lho. 

Misalnya Anda menawarkan barang dengan terlalu cerewet bahkan terkesan memaksa tentu akan membuat konsumen merasa tidak nyaman.

Dengan begitu, Anda harus memberikan pelayanan yang lebih baik. Bagaimana caranya agar dengan waktu yang tersedia Anda bisa menjelaskan tentang produk dengan sejelas-jelasnya, tapi tidak ada sikap terlalu cerewet seolah sedang memaksa.

4. Memiliki Isu Reputasi yang Jelek

Ketika hendak membeli tentu seorang konsumen akan mencari informasi terkait pihak yang akan bertransaksi dengannya. 

Apalagi sekarang, marak penipuan dengan segala macam modus yang digunakan. 

Biasanya, seseorang akan mencari informasi dari keluarganya maupun tetangga yang sudah pernah mengambil produk tersebut. 

Jika reputasi sebuah produk sudah jelek, maka akan berpengaruh kepada orang-orang yang mencari tahu. Hasilnya, orang tersebut tidak jadi membeli.

5. Sudah Memiliki Langganan

Alasan terakhir konsumen menolak produk yang ditawarkan, karena sudah memiliki langganan.

Biasanya, konsumen yang sudah memiliki langganan cenderung malas untuk mencoba produk baru dari orang lain. 

Entah karena memang sudah cocok dengan harga dan kualitas produk tersebut, maupun karena tidak enak dengan langganannya. 

Nah itulah lima alasan mengapa konsumen menolak produk yang Anda tawarkan. Semoga bermanfaat!

SUMBER:  yoursay.suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Tags :
Berita Terkini
Sukabumi03 Mei 2024, 17:04 WIB

Angkot Terbakar di Nagrak Sukabumi, Diduga akibat Selang Bensin Bocor

Berikut kronologi dan dugaan pemicu terjadinya kebakaran angkot di Nagrak Sukabumi.
Tangkapan layar video angkot yang terbakar di Nagrak Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Musik03 Mei 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Bleeding Love Leona Lewis yang Viral

Berikut Lirik dan Terjemahan Lagu Bleeding Love Leona Lewis yang Viral di Media Sosial.
Lagu Bleeding Love Leona Lewis (Sumber : YouTube/LeonaLewis)
Sehat03 Mei 2024, 16:30 WIB

9 Tips Mengkonsumsi Makanan Purin untuk Penderita Asam Urat

Yuk Coba Sederet Tips Mengkonsumsi Makanan Purin untuk Penderita Asam Urat Berikut!
Ilustrasi - Daging Ayam. Tips Mengkonsumsi Makanan Purin untuk Penderita Asam Urat. (Sumber : Freepik.com/@mdjaff)
Sehat03 Mei 2024, 16:00 WIB

Begini Cara Mengobati dan Mencegah Serangan Asam Urat yang Sering Kambuh

Asam urat yang sering kambuh terasa sangat menyakitkan dan sangat menganggu aktivitas.
Ilustrasi - Asam urat yang sering kambuh terasa sangat menyakitkan dan sangat menganggu aktivitas. (Sumber : Freepik.com/@ rawpixel.com)
Life03 Mei 2024, 15:30 WIB

Begini 5 Ciri Orang Miskin Banyak Gaya Padahal Keuangan Terbatas

Updaters, Inilah Sederet Ciri Orang Miskin Banyak Gaya Padahal Keuangan Terbatas. Coba Perhatikan Baik-baik!
Ilustrasi. Konsumtif. Ciri Orang Miskin Banyak Gaya Padahal Keuangan Terbatas. (Sumber : Pexels/AlexandraMaria)
Sukabumi03 Mei 2024, 15:21 WIB

Sadisnya Pelajar SMP Sukabumi Ini, 47 Adegan Bunuh dan Sodomi Bocah SD

Kasus tewasnya bocah sd di Cipetir Kadudampit Sukabumi yang tubuhnya ditemukan dengan leher terjerat celana
Rekontruksi penyidikan perkaran pembunuhan disertai tindak asusila bocah sd oleh pelajar SMP di Sukabumi (Sumber: su/awal)
Inspirasi03 Mei 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja di Sukabumi Sebagai Chef/Cook, Cek Disini Kualifikasinya!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja di Sukabumi Sebagai Chef/Cook, Cek Disini Kualifikasinya!(Sumber : Freepik.com/@wirestock)
Sukabumi03 Mei 2024, 14:50 WIB

Rotary Club Berikan Donasi Rp 100 Juta untuk Penyintas Tanah Longsor di Cibadak Sukabumi

Rotary Club International ikut memberikan bantuan kepada para penyintas bencana tanah longsor di Kampung Cibatu Hilir, RT 01 RW 11, Desa Sekarwangi, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi
Rotary Club International memberikan bantuan kepada korban longsor Cibadak Sukabumi | Foto : Ibnu Sanubari
Food & Travel03 Mei 2024, 14:25 WIB

Menikmati Lukisan Alam: Meronanya Sunset di Pantai Minajaya Sukabumi

Salah satu daya tariknya adalah hamparan batu karang yang unik dan ombak yang relatif tenang, ditambah saat cuaca bagus menjadi lukisan alam yang indah dengan sunset yang merona.
Sunset di pantai minajaya, Surade Kabupaten Sukabumi Jawa Barat (Sumber: istimewa/kang baban)
Bola03 Mei 2024, 14:15 WIB

Jokowi Minta Timnas Indonesia U-23 Rebut Tiket Olimpiade Paris 2024 di Laga Play-off

Jokowi mengapresiasi perjuangan timnas Indonesia yang berlaga di Piala Asia U-23 2024.
Jokowi mengapresiasi perjuangan timnas Indonesia yang berlaga di Piala Asia U-23 2024. (Sumber : X/@jokowi).