Profil Barbie Hsu, Pemeran Shan Cai di Meteor Garden yang Meninggal Dunia

Selasa 04 Februari 2025, 15:30 WIB
Profil Barbie Hsu, Pemeran Shan Cai di Meteor Garden yang Meninggal Dunia (Sumber : Instagram/@hsushiyuan)

Profil Barbie Hsu, Pemeran Shan Cai di Meteor Garden yang Meninggal Dunia (Sumber : Instagram/@hsushiyuan)

SUKABUMIUPDATE.com - Kabar Barbie Hsu meninggal dunia mengejutkan banyak sekali orang, terutama para penggemar Meteor Garden. Mereka tidak menyangka pemeran Shancai telah pergi untuk selamanya.

Meski drama Meteor Garden sudah 24 tahun yang lalu begitu ditayangkan pada 2001, tapi karakter Shancai yang diperankan oleh Barbie Hsu masih melekat hingga sekarang. Aktris yang tutup usia di 48 tahun itu berhasil membuat tokoh tersebut menjadi fenomenal.

Hampir di seluruh media sosial berduka mendengar kabar Barbie Hsu meninggal dunia. Para netizen dan penggemar mengenang sang aktris serta perannya sebagai Shancai yang masih teringat sampai saat ini.

Barbie Hsu dikabarkan menghembuskan nafas terakhirnya pada 2 Februari 2025, setelah berjuang melawan pneumonia. Ia sempat tertular influenza ketika liburan Tahun Baru Imlek di Jepang bersama keluarganya.

Mengutip dari Tempo.co, kabar Barbie Hsu meninggal dunia disampaikan oleh saudara perempuanya, Dee Hsu melalui agensinya. Sang aktris pergi untuk selamanya meninggalkan sang suami berkebangsaan Korea Selatan, Goo Joon Yeop atau DJ Koo yang dikenal sebagai penyanyi dan DJ.

Baca Juga: Barbie Hsu Pemeran Shancai Meteor Garden Meninggal Dunia di Usia 48 Tahun

Barbie Hsu juga meninggalkan seorang putri berusia 10 tahun dan putranya yang berusia 8 tahun dari pernikahannya bersama mantan suami dan pengusaha Tiongkok bernama Wang Xiaofei.

"Seluruh keluarga kami datang ke Jepang untuk berlibur, dan kakak perempuan saya yang paling saya sayangi dan baik hati, Barbie Hsu, meninggal karena pneumonia akibat flu dan sayangnya meninggalkan kami," kata Dee Hsu dikutip dari Tempo.co pada Selasa, (3/02/2025).

Dikutip dari Tempo.co, berikut adalah profil Barbie Hsu pemeran Shancai yang meninggal di usia 48 tahun

Profil Barbie Hsu

Xu Xi Yuan atau yang dikenal dengan nama Inggris Barbie Hsu adalah seorang aktris ternama asal Taiwan yang lahir pada 6 Oktober 1976. Namanya melejit setelah berperan sebagai Shan Cai dalam drama hits Taiwan, Meteor Garden, yang populer di awal tahun 2000-an.

Barbie Hsu dikenal sebagai seorang aktris, penyanyi, penulis, dan pembawa acara asal Taiwan. Ia merupakan lulusan Jurusan Drama di Sekolah Seni Huagang.

Sebelum menjadi seorang aktris, Barbie Hsu memulai kariernya sebagai penyanyi dalam grup duo bernama "SOS" (Sisters of Shu) bersama saudaranya, Dee Hsu pada 1994. Namun, Nama grup ini kemudian diubah menjadi "ASOS" (A Sisters of Shu) karena masalah kontrak.

Grup duo ini kemudian berhasil meraih kesuksesan dengan lagu "Ten Minutes of Love." Pada 2001, mereka lalu merilis album kedelapan sekaligus terakhir yang bertajuk Perverted Girls.

Selain menjadi penyanyi, Barbie Hsu juga mulai menjadi pembawa acara program televisi pada tahun 1995. Dia kemudian menjajal dunia akting dengan tampil dalam serial TV pada 1998, dan mengukuhkan ketenarannya sebagai aktris pada tahun 2001 dengan peran utama sebagai Shan Cai dalam drama Taiwan Meteor Garden.

Berkat perannya dalam serial yang juga menampilkan boy band F4 itu, Barbie Hsu berhasil mendapatkan nominasi Aktris Terbaik dalam Serial TV di Golden Bell Awards. Hal ini secara luas dianggap sebagai penanda dimulainya zaman keemasan drama Taiwan pada tahun 2000-an. Hsu kemudian melakukan debut filmnya melalui The Ghost Inside, sebuah film produksi Cina.

Baca Juga: Lee Joo-sil, Bintang Squid Game 2, Meninggal Dunia Setelah Berjuang Melawan Kanker

Sebagai aktris papan atas, Hsu telah meraih sejumlah penghargaan bergengsi. Termasuk The 14th Chinese Language Ranking Awards Ceremony pada 2010, Asian Influence Awards/Best Film Actress Award pada 2010, dan Golden Lotus Award for Best Actress di Festival Film Internasional Macau ke-4 pada 2012. Hsu juga masuk dalam daftar The 100 Most Beautiful Faces of 2012 versi situs Amerika TC Candler.

Pada 16 November 2010, Barbie Hsu menikah dengan pengusaha asal RRC, Wang Xiao Fei. Setelah pernikahannya, ia semi-pensiun dari dunia akting, meskipun tetap aktif dalam kegiatan lain seperti modeling dan acara varietas.

Putri pertamanya, Wang Hsi Yueh, lahir pada 24 April 2014, disusul kelahiran putranya, Wang Hsi Lin, pada 14 Mei 2016. Namun, pernikahan mereka berakhir di tengah jalan pada 22 November 2021.

Pada 8 Maret 2022, penyanyi dan mantan anggota Clon, DJ Koo (Goo Joon Yeob), mengumumkan bahwa ia dan Barbie Hsu telah mendaftarkan pernikahan mereka. Keduanya diketahui pernah menjalin hubungan asmara pada akhir tahun 1990-an, sebelum akhirnya putus karena disarankan oleh manajemen artisnya.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Life07 Februari 2025, 20:00 WIB

3 Daerah di Tatar Pasundan yang Terkenal dengan Ilmu Kesaktiannya, Termasuk Sukabumi!

Daerah di tanah Sunda ini sudah terkenal dengan ilmu kesaktiannya seperti kebal hingga santet.
Ilustrasi - Daerah di tanah Sunda ini sudah terkenal dengan ilmu kesaktiannya seperti kebal hingga santet. (Sumber : pexels.com/@Pok Rie).
Nasional07 Februari 2025, 19:58 WIB

BGN Benarkan Program Makan Bergizi Gratis Dapat Rp100 Triliun dari Efisiensi Anggaran

Program Makan Bergizi Gratis (MBG) disebut akan mendapat tambahan Rp 100 triliun dari efisiensi anggaran.
Presiden Prabowo Subianto saat meninjau langsung pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN Jati 05 Pagi, Pulogadung, Jakarta Timur, pada Senin, 3 Februari 2025. (Sumber Foto: Setkab.go.id)
Life07 Februari 2025, 19:00 WIB

Karesidenan Banten Hingga Cirebon, Sejarah Otonomi Daerah di Jawa Barat

Seperti di Jawa Barat, Otonomi daerah memungkinkan daerah-daerah untuk menciptakan inovasi dalam penyelenggaraan pemerintahannya.
Ilustrasi. Peta Jabar. Keresidenan Banten Hingga Cirebon, Sejarah Otonomi Daerah di Jawa Barat. Foto: IG/@justforstev24
Nasional07 Februari 2025, 18:42 WIB

Kemenham RI dan Nusa Putra University Teken MoU Pengembangan Pendidikan Hak Asasi Manusia

Menteri HAM RI, Natalius Pigai, menyambut baik inisiatif ini dan menegaskan pentingnya peran perguruan tinggi dalam mencetak generasi muda yang memiliki kesadaran tinggi terhadap Hak Asasi Manusia.
Delegasi Nusa Putra disambut langsung oleh Menteri HAM RI, Natalius Pigai. (Sumber: dok nusa)
Inspirasi07 Februari 2025, 18:32 WIB

Kontribusi Disdik Kabupaten Sukabumi dalam Pengumpulan Zakat ASN Diganjar Penghargaan

Eka mengungkapkan bahwa keberhasilan ini tidak lepas dari kesadaran tinggi para ASN di lingkungan Disdik Kab Sukabumi terhadap kewajiban berzakat.
Kadisdik Kabupaten Sukabumi Eka Nandang Nugraha saat menerima langsung penghargaan dari Ketua Baznas Kabupaten Sukabumi. (Sumber Foto: Istimewa)
Nasional07 Februari 2025, 18:22 WIB

Ketum Pemuda Pancasilla Diduga Terseret Kasus Suap, Uang Miliaran dan 11 Mobil Mewah Disita KPK

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan di rumah Ketua Umum Pemuda Pancasila (PP), Japto Soerjosoemarno, yang berlokasi di Jagakarsa, Jakarta Selatan, pada 4 Februari 2025.
Gedung KPK RI | Foto : Capture Youtube KPK RI
DPRD Kab. Sukabumi07 Februari 2025, 18:14 WIB

Reses Perdana 2025, Teddy Setiadi Tampung Aspirasi 4 Desa Sekaligus di Kalapanunggal Sukabumi

Berbeda dari reses sebelumnya yang dilakukan per desa, kali ini Teddy memilih konsep pertemuan kolektif agar aspirasi masyarakat bisa dihimpun lebih efektif.
Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Teddy Setiadi, menggelar reses perdana tahun 2025 dengan mengumpulkan perwakilan dari 4 desa di Kecamatan Kalapanunggal. (Sumber Foto: SU/Ibnu)
Life07 Februari 2025, 18:00 WIB

Baca Doa Ini untuk Menjaga Kesehatan Mental yang Diajarkan oleh Rasulullah SAW

Doa ini dianjurkan diamalkan untuk menjaga kesehatan mental.
Doa ini dianjurkan diamalkan pagi dan sore untuk menjaga kesehatan mental.(Sumber : Freepik.com)
Sukabumi07 Februari 2025, 17:50 WIB

5 Taksi Gelap Disita Polisi di Sukabumi, Sopir Diancam Sanksi Tilang hingga 1 Tahun Bui

Arif menuturkan, fenomena taksi gelap sangat meresahkan masyarakat karena tidak memiliki izin resmi dan berpotensi membahayakan keselamatan penumpang.
5 unit mobil taksi gelap disita polisi usai terjaring razia Satlantas Polres dan Dishub Kabupaten Sukabumi. (Sumber Foto: Istimewa/ SU Ilyas)
Jawa Barat07 Februari 2025, 17:35 WIB

Legislator PDIP Jabar M Jaenudin Sosialisasi Perda Kewirausahaan Daerah di Sukabumi

Sekretaris Komisi V DPRD Jabar itu menjelaskan Perda ini disusun oleh Pemprov dan DPRD Jabar bertujuan menciptakan ekosistem Kewirausahaan yang efisien sehingga mendorong daya saing produk Daerah Provinsi.
Anggota DPRD Jabar Muhammad Jaenudin saat menyebarluaskan Perda No 6 tahun 2019 di Cisaat Sukabumi, Jumat (7/2/2025) | Foto : SukabumiUpdate