Barcelona Geser Real Madrid dari Posisi Klub Paling Mahal di Dunia

Selasa 13 April 2021, 16:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Melansir dari Majalah Forbes, klub sepakbola Barcelona baru saja berhasil menyalip Real Madrid yang sebelumnya menyandang predikat sebagai klub paling mahal atau bernilai di seluruh dunia.

El Barca (julukan Barcelona) kini bernilai 4,76 miliar USD atau sekira Rp 69,6 triliun sedangkan Real Madrid berada di urutan kedua dengan nilai 4,75 miliar USD atau sekira Rp 69,5 triliun.

Forbes tidak menjelaskan apa yang membuat nilai Real Madrid mengalami penurunan dan mengapa nilai Barcelona mengalami kenaikan. 

Baca Juga :

Forbes menulis, nilai rata-rata 20 klub teratas di Eropa memang mengalami kenaikan sebesar 30 persen dibandingkan dua tahun sebelumnya, meski pandemi virus corona mempengaruhi penurunan pendapatan sejumlah klub sepakbola di seluruh dunia.

Nilai klub di Eropa mengalami kenaikan rata-rata menjadi 2,28 miliar USD atau sekira Rp 33,3 triliun. Sedangkan pendapatan yang didapat dari pertandingan mengalami penurunan ke angka 441 USD atau sekira Rp 6,4 triliun, dibandingkan musim 2017-2018 yang memang sebelum pandemi corona menyerang dunia.

Mike Ozanian, asisten redaktur pelaksana Forbes mengatakan, banyak klub sepakbola terpukul oleh pandemi corona dan mengalami penurunan pendapatan.

photoStadion Barcelona FC, Camp Nou - (fcbarcelona.com)</span

Mengikuti Barcelona dan Real Madrid yang berada di urutan pertama dan kedua, Bayern Munich, juara Liga Champions musim lalu, berada di urutan ketiga dengan nilai 4,215 miliar USD atau sekira Rp 61,6 triliun. Sementara itu, sejumlah klub Liga Inggris seperti Manchester United, Liverpool, Manchester City, Chelsea, Arsenal dan Tottenham berada di 10 besar.

Paris Saint Germain, finalis Liga Champions musim lalu dan klub raksasa Prancis, berada di urutan sembilan dengan nilai 2,5 miliar USD atau sekira Rp 36,6 triliun.

10 Klub Paling Bernilai di Dunia Versi Majalah Forbes 2021

1Barcelona$4,76 miliarRp 69,6 triliun
2Real Madrid$4,75 miliarRp 69,5 triliun
3Bayern Munich$4,215 miliarRp 61,6 triliun
4Manchester United$4,2 miliarRp 61,4 triliun
5Liverpool$4,1 miliarRp 59,9 triliun
6Manchester City$4 miliarRp 58,5 triliun
7Chelsea$3,2 miliarRp 46,8 triliun
8Arsenal$2,8 miliarRp 41 triliun
9Paris St Germain$2,5 miliarRp 36,6 triliun
10Tottenham Hotspur$2,3 miliarRp 33,6 triliun

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi08 Mei 2024, 21:16 WIB

Banyak Kasus Kriminal Libatkan Anak, Bupati Sukabumi Soroti Dampak Medsos hingga Ekonomi

Bupati Sukabumi, Marwan Hamami menyebut pengawasan perserta didik harus diperketat mulai dari pengawasan orang tua, lembaga pendidikan hingga lingkungan sosial
Bupati Sukabumi, Marwan Hamami | Foto : Asep Awaludin
Sehat08 Mei 2024, 21:00 WIB

Tanaman Jelatang: Nutrisi dan 5 Khasiatnya untuk Mengobati Beragam Penyakit

Jelatang adalah tanaman kurus dari keluarga jelatang yang disebut Urticaceae.
Ilustrasi - Jelatang adalah tanaman kurus dari keluarga jelatang yang disebut Urticaceae. (Sumber : pexels.com/@Simon Gough).
Sukabumi08 Mei 2024, 20:59 WIB

Kamboja Belajar soal Pencegahan Perkawinan Anak ke Pemkab Sukabumi

Kabupaten Sukabumi jadi tempat belajar soal pencegahan perkawinan anak bagi delegasi Kamboja.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami saat berbagi cenderamata dengan delegasi pemerintah Kamboja. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Sukabumi08 Mei 2024, 20:14 WIB

Kebakaran Rumah di Lengkong Sukabumi Diduga Akibat Korsleting Listrik, Penghuni Mengungsi

Kerugian akibat kebakaran rumah di Lengkong Sukabumi ini capai Rp65 Juta. Penyebab diduga akibat korsleting listrik.
Kondisi rumah di Lengkong Sukabumi yang hangus terbakar. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi Memilih08 Mei 2024, 20:09 WIB

Pleno DPD Nasdem Putuskan Ayep Zaki Bacalon Wali Kota/Wakil Wali Kota Sukabumi

DPD Partai Nasdem Kota Sukabumi menetapkan Ayep Zaki sebagai satu-satunya nama bakal calon wali kota / wakil wali kota Sukabumi yang lolos penjaringan.
Pleno DPD Partai Nasdem Kota Sukabumi memutuskan H Ayep Zaki satu-satunya yang lolos penjaringan dan akan diusulkan ke DPW Nasdem Jabar, Rabu (8/5/2024) | Foto : Syams
Sehat08 Mei 2024, 20:00 WIB

12 Bahan Alami untuk Mencegah Asam Lambung Naik di Malam Hari

Selain mengonsumsi bahan alami, penderita asam lambung juga penting untuk menghindari makanan dan minuman yang dapat memicu refluks asam, seperti makanan pedas, berlemak, kafein, dan minuman berkarbonasi.
Ilustrasi. Beberapa bahan alami dapat membantu mencegah asam lambung naik dan meredakan gejalanya (Sumber : Freepik/diana.grytsku)
Sukabumi08 Mei 2024, 19:37 WIB

Mau Jadi Duta Baca Kabupaten Sukabumi 2024, Cek Syaratnya di Sini

Pendaftaran Duta Baca Kabupaten Sukabumi tahun 2024 dibuka, berikut kriteria dan syaratnya.
Finalis Duta Baca Kabupaten Sukabumi tahun 2023. (Sumber : Istimewa)
Gadget08 Mei 2024, 19:30 WIB

Sering Dapat Telepon dari Nomor Tidak Dikenal? Begini Cara Blokirnya di HP Android atau iPhone

Anda dapat memblokir nomor tidak dikenal secara otomatis atau manual di Android dan iPhone.
Ilustrasi - Anda dapat memblokir nomor tidak dikenal secara otomatis atau manual di Android dan iPhone. (Sumber : Freepik.com/@vecstock).
Life08 Mei 2024, 19:15 WIB

7 Langkah yang Bisa Dilakukan Orang Tua Untuk Menghindari Memanjakan Anak

Membesarkan anak yang tidak manja berarti kita menikmati kebersamaan dengan mereka dengan lebih sedikit konflik dan lebih banyak kesenangan.
Ilustrasi menghindari memanjakan anak (Sumber : pexels.com/ @PolesieToys)
Sehat08 Mei 2024, 19:00 WIB

Mengenal Apa Itu Penyakit Jantung: 5 Gejala, Penyebab dan Cara Mengobatinya

Penyakit jantung tidak boleh dianggap sepele, karena sangat mengancam jiwa.
Ilustrasi seseorang terkenan serangan jantung - Penyakit jantung tidak boleh dianggap sepele, karena sangat mengancam jiwa.. (Sumber : Freepik/jcomp)