Pesawat Tempur Gripen E, Penantang F-35 dari Swedia, Terbang Perdana

Sabtu 24 Februari 2018, 16:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Pesawat tempur penantang F-35 buatan Saab dari Swedia, Gripen E, telah melakukan penerbangan perdananya. Dalam penerbangan selama 40 menit melintasi bagian timur Ostergotland, jajaran Gripen terbaru itu melakukan serangkaian manuver untuk menguji sistemnya, sebagaiaman dilaporkan Daily Mail akhir pekan lalu.

Smart Fighter Gripen E ditujukan untuk pasar yang belum disapu oleh pesawat tempur Joint Strike Fighter F-35 milik Lockheed Martin. Pesawat senilai US$ 85 juta (Rp 1,1 triliun) itu sepenuhnya didesain ulang dengan peralatan avionik baru dan perangkat lunak yang memungkinkannya dimodifikasi dalam waktu singkat.

 Pesawat ini sepenuhnya dioperasikan oleh NATO dan mencakup teknologi Network Centric Warfare (NCW) untuk komunikasi data tingkat lanjut, tautan data ganda, komunikasi satelit, dan tautan video.

Seri E, varian keenam dalam keluarga Gripen, sedikit lebih besar dari versi sebelumnya, memiliki mesin yang lebih kuat dan sistem radar yang diperbarui. Pesawat ini dirancang untuk membawa lebih banyak senjata, dan untuk melacak banyak ancaman menggunakan jenis radar terbaru.

Senjatanya termasuk bom yang dipandu, rudal udara-ke-udara jarak jauh, dan persenjataan anti-kapal. Ia juga memiliki senjata Mauser BK27 27 mm, yang dapat digunakan dalam serangan udara-ke-permukaan terhadap sasaran darat dan laut.

"Pesawat ini seperti yang diharapkan, dengan kinerja pesawat yang sesuai dengan pengalaman dalam simulasi kami," kata pilot Marcus Wandt setelah penerbangan itu. "Performa akselerasinya sangat mengesankan dengan penanganan yang halus. Tak perlu dikatakan, saya sangat senang bisa melakukan penerbangan perdana ini."

Seperti pesawat lainnya yang setara, Gripen E memiliki sayap delta dan avionik penerbangan fly-by-wire (sistem kendali yang menggunakan sinyal elektronik dalam memberikan perintah).

Tapi pesawat ini memiliki perbedaan. Ia memiliki kapasitas bahan bakar lebih besar, dorongan lebih besar 20 persen, kemampuan pengisian bahan bakar saat terbang, dan peningkatan berat lepas landas.

Memiliki panjang 15,2 meter (50 kaki) dan lebar sayap 8,6 meter (28 kaki), memungkinkan pesawat ini untuk mengatur berat lepas landas sebesar 16.500 kg (36.376 lb). Pesawat bisa mencapai kecepatan Mach 2 (1.522 mph, 2.450 km/jam).

Sensor pesawat termasuk radar Active Electronically Scanned Array (AESA), paket Infra-Red Search and Track (IRST), Electronic Warfare (EW) dan teknologi data link. Saab mengklaim bahwa gabungan sensor ini akan memberi pilot dan tim informasi yang dibutuhkan setiap saat.

Sekitar 500 orang, termasuk Menteri Pertahanan Swedia Peter Hultqvist dan komandan angkatan udara Brasil Nivaldo Luiz Rossato, menyaksikan peluncuran Gripen E baru minggu lalu. Acara berlangsung di Linkoping, sekitar 170 km tenggara Stockholm.

“Gripen E memastikan bahwa Gripen sebagai merek terus melawan Rafale, Typhoon, dan F-35,” kata Francis Tusa, editor Defence Analysis.

Dijual sekitar US$ 85 juta (sekitar Rp 1,1 triliun) tidak termasuk senjata, Gripen E sedikit lebih murah daripada Rafale atau Typhoon dan jauh lebih murah daripada F-35 bermesin tunggal. Brasil telah memesan 36 Gripen untuk pengiriman antara 2019 dan 2024.

 Versi pesawat sebelumnya beroperasi di angkatan udara Swedia, Afrika Selatan, Republik Cek, Hungaria dan Thailand.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Tags :
Berita Terkini
Sukabumi01 Mei 2024, 13:32 WIB

MCF Sukabumi Kena Tipu Modus Kredit Motor Pakai Data Palsu, Satu Karyawan Dilaporkan

PT Mandiri Central Finance (MCF) Cabang Sukabumi yang bergerak di bidang pembiayaan khususnya kredit sepeda motor mengaku alami kerugian hingga ratusan juta rupiah karena adanya tindak tipu gelap yang dilakukan karyawan
Kantor PT Mandiri Central Finance (MCF) Cabang Sukabumi di Jl. Brawijaya No.12a, Sriwidari, Kec. Gunungpuyuh, Kota Sukabumi, Jawa Barat | Foto : Asep Awaludin
Bola01 Mei 2024, 13:30 WIB

Daftar Lengkap Tim Terdegradasi ke Liga 2 dan Tim yang Promosi ke Liga 1 Musim Depan

Ada beberapa tim yang promosi ke Liga 1 musim depan dan tim yang harus turun kasta ke Liga 2.
Ada beberapa tim yang promosi ke Liga 1 musim depan dan tim yang harus turun kasta ke Liga 2. (Sumber : Freepik.com/fwstudio/Ist).
Jawa Barat01 Mei 2024, 13:28 WIB

BMKG: Gempabumi Dangkal di Kabupaten Bandung Dipicu Sesar Garut Selatan

Bandung Jawa Barat kembali diguncang gempabumi pada Rabu (1/5/2024) dengan kekuatan 4,2 magnitudo. Gempa M4,2 Bandung Jawa Barat itu terjadi sekira pukul 10.06 WIB.
Gempabumi terletak pada koordinat 7.0° LS ; 107,57° BT. Titik Gempa M4,2 di Bandung berjarak sekitar 20 km Tenggara dari Kabupaten Bandung, Jawa Barat dengan kedalaman 4 km | Foto : BMKG
Nasional01 Mei 2024, 13:03 WIB

Aksi Ribuan Buruh Peringati May Day, Tuntut Hapus Outsourcing dan Tolak Upah Murah

Ribuan buruh turun ke jalan menggelar aksi unjuk rasa pada peringatan Hari Buruh Sedunia alias May Day 2024 di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Rabu (1/5/2024)
Aksi buruh peringati May Daya 2024 | Foto : Akun X @bbxayi
Sehat01 Mei 2024, 13:00 WIB

7 Cara Alami Mengobati Penyakit Diabetes, Jaga Gula Darah Tetap Normal

Ketahui Beberapa Cara Alami Mengobati Penyakit Diabetes untuk Menjaga Gula Darah Tetap Normal.
Ilustrasi - Cara Alami Mengobati Diabetes. (Sumber : Pexels/NataliyaVaitkevich)
Bola01 Mei 2024, 12:30 WIB

Kiper Baru Garuda! Maarten Paes Resmi Jadi WNI, Ini Harapannya untuk Timnas Indonesia

Maarten Paes Resmi Jadi WNI! Kiper Muda Ini Siap Berjuang untuk Timnas Indonesia
Maarten Paes Resmi Jadi WNI! Kiper Muda Ini Siap Berjuang untuk Timnas Indonesia (Sumber : pssi.org).
Sukabumi01 Mei 2024, 12:13 WIB

MAN 2 Sukabumi Bantah Siswanya Terlibat Tawuran, Sudah Dikeluarkan Jarang Masuk

Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan MAN 2 Sukabumi, memberikan klarifikasi terkait salah satu siswa yang terlibat dalam aksi tawuran di Jalan Patuguran, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi
Tangkapan layar video tawuran antar pelajar di Palabuhanratu Sukabumi | Foto : Ist
Life01 Mei 2024, 12:00 WIB

10 Kebiasaan Sederhana yang Membuat Seseorang Terlihat Berkarisma

Inilah Kebiasaan Sederhana yang Membuat Seseorang Berkarisma. Yuk, Lakukan!
Ilustrasi. Kebiasaan Sederhana yang Membuat Seseorang Berkarisma (Sumber : pexels/TimaMiroshnichenko)
Sukabumi01 Mei 2024, 11:36 WIB

Peluru Masih Aktif, Polisi Ungkap Jenis Senjata Api yang Ditemukan Warga Cisaat Sukabumi

Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo mengatakan sejak ditemukan dua senpi itu langsung diamankan. Adapun senjata api laras panjang itu berjenis senjata bahu dengan kaliber 9 mm
Penampakan senjata api laras panjang yang ditemukan warga terkubur di Cisaat Sukabumi | Foto : Asep Awaludin
Life01 Mei 2024, 11:30 WIB

Tak Bisa Jaga Rahasia, Waspada 6 Ciri Teman yang Tidak Bisa Dipercaya!

Memiliki teman yang tidak bisa dipercaya tentu sangat bebal. Apalagi sebelumnya dianggap setia, tapi justru mengkhianati lantaran bermuka dua.
Ilustrasi. Ciri teman yang tidak bisa dipercaya. Sumber foto : Pexels/RDNE Stock project