Ada RSUD Sekarwangi, Ini Pemenang Lomba Inovasi Daerah Kabupaten Sukabumi 2022

Selasa 29 November 2022, 10:06 WIB
Para pemenang lomba Inovasi Daerah Kabupaten Sukabumi Tahun 2022. | Foto: Istimewa

Para pemenang lomba Inovasi Daerah Kabupaten Sukabumi Tahun 2022. | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Kabupaten Sukabumi mengumumkan para pemenang lomba Inovasi Daerah Kabupaten Sukabumi Tahun 2022, Senin, 28 November 2022.

Bertempat di Aula Setda Kabupaten Sukabumi, para pemenang tersebut diberi penghargaan langsung oleh Bupati Sukabumi Marwan Hamami.
Dengan rincian, Peringkat 1, Peringkat 2, dan Peringkat 3 diberikan apresiasi atau penghargaan berupa plakat, piagam dan hadiah berupa uang pembinaan untuk mendukung kinerja pengembangan inovasi. Sementara Peringkat Harapan I dan Harapan II diberi piagam penghargaan.

Kepala Bidang Litbang Bappelitbangda Kabupaten Sukabumi Tatang Kurniawan menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi kepada para pemenang.

Baca Juga: Mendorong Munculnya Inovasi Daerah, Ini Strategi Bappelitbangda Sukabumi

Ia berharap penghargaan yang diberi bisa menjadi penyemangat dalam berkarya dan inovasi yang dibuat bisa berlanjut.

“Tentunya dengan melakukan kolaborasi dengan berbagai pihak, sehingga inovasi bisa berkembang dan bisa direplikasikan di daerah lain di Kabupaten Sukabumi,” ujar Tatang kepada sukabumiupdate.com.

Tatang menuturkan, lomba Inovasi Daerah ini merupakan agenda positif dalam rangka menggali inovasi yang dilakukan perangkat daerah, akademisi, swasta dan masyarakat. Sehingga pihaknya akan mendorong agenda ini bisa kembali digelar tahun depan.

Baca Juga: Galery Tour The Hospital, Cek Layanan di RSUD Sekarwangi Sukabumi Lewat Nomor Ini

“Dengan tentunya berbagai masukan dan evaluasi, yang sudah baik akan dicoba dilanjutkan, apabila ada hal yang sekiranya perlu masukan terutama untuk perbaikan konsep kedepan itu insyaallah akan diakomodir dan direncanakan untuk lomba Inovasi Daerah pada tahun 2023 nanti,” imbuhnya.

“Sehingga nantinya diharapkan bisa mendongkrak, mendorong terhadap capaian kinerja indeks inovasi daerah Kabupaten Sukabumi sesuai visinya, terwujudnya Kabupaten Sukabumi yang religius, inovatif, maju dan sejahtera lahir bathin,” tandasnya.


Berikut Daftar Lengkap Pemenang Lomba Inovasi Daerah 2022

A. Sub tema Peningkatan Tatalaksana Berbasiskan E-government

Peringkat 1

Penerima: Tim Inovasi RSUD Sekarwangi Kabupaten Sukabumi

Inovasi: Sistem Integrasi Pengawasan Model Internal (SIMOPI)

Peringkat 2

Penerima: Tim Inovasi Badan kepegawaian dan Pengembangan Sumber daya Manusia Kabupaten Sukabumi

Inovasi: Optimalisasi Aplikasi E-Lok Dalam Penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai Negeri Sipil Melalui Penerapan Peraturan Pemerintah No. 30 Tahun 2019 dan Permenpan RB Nomor 8 Tahun 2021 di Kabupaten Sukabumi

Peringkat 3

Penerima: Tim Inovasi Dinas Tenaga kerja dan Transmigrasi Kabupaten Sukabumi

Inovasi: Optimalisasi Tata Kelola Administrasi Kepegawaian Melalui Penerapan Sistem Informasi Data Kepegawaian Elektronik Mandiri (SIDAKEM)

Harapan 1

Penerima: Tim Inovasi Dinas Pertanahan dan Tata Ruang Kabupaten Sukabumi

Inovasi: Peningkatan Tata Kelola Administrasi Aset Tanah Pemerintah Daerah Melalui Penggunaan Peta Digital Berbasis Android Di Wilayah Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi

Harapan 2

Penerima: Tim Inovasi Dinas Pertanahan dan Tata Ruang Kabupaten Sukabumi

Inovasi: Peningkatan Informasi Proses Pengadaan Tanah Melalui Penggunaan SIPANAH (Sistem Informasi Pengadaan Tanah) di Kabupaten Sukabumi


B. Sub tema Peningkatan Pelayanan Publik

Peringkat 1

Penerima: Tim Inovasi Taman Pamekar Desa Kabandungan, Kec. Kabandungan

Inovasi: Si Kipin Cinta Halisa (Pemanfaatan Aplikasi Kios Pintar Untuk Mencerdaskan dan Meningkatkan Prestasi Siswa di Kaki Gunung Halimun-Salak)

Peringkat 2

Penerima: Tim Inovasi Kecamatan Pelabuhanratu

Inovasi: RESATA (Relawan Sadar Wisata)

Peringkat 3

Penerima: Tim Inovasi Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sukabumi

Inovasi: Model Latihan Kebugaran Jasmani Berbasis Senam Gurilapss (Gunung, Rimba, Laut, Pantai, Sungai, Seni Budaya) Kepada Masyarakat

Harapan 1

Penerima: Tim Inovasi Kecamatan Pelabuhanratu

Inovasi: Pelabuhan Ratu Dordar (Pelabuhan ratu Donor Darah)

Harapan 2

Penerima: Tim Inovasi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil

Inovasi: PELAWAT (Pelayanan Melalui WHATSAPP Akta Kematian)

C. Sub tema Diversifikasi Produk Sektor Agribisnis (Pertanian, Peternakan, dan Perikanan) dan Industri Kreatif

Peringkat 1

Penerima: Ujang Suryana Peternak domba Surya Farm di Kecamatan Kebon Pedes

Inovasi: Sister (Sistem Sawah Dan Ternak)
Integrasi

Peringkat 2

Penerima: M. Ramdhan Syahputra Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sukabumi

Inovasi: Seakidul

Peringkat 3

Penerima: Tim Inovasi Universitas Muhammadiyah Sukabumi

Inovasi: Hydrocoffeball: Media Tanam Alternatif Minim Penyiraman dalam Pemanfaatan Limbah Organik Ampas Kopi

Harapan 1

Penerima: Tim Inovasi Unit Program Belajar Jarak Jauh (UPBJJ) Universitas Terbuka

Inovasi: Perancangan Aplikasi Pengidentifikasi Kebutuhan Pemupukan Urea Pada Tanaman Padi dan Jagung Menggunakan Artificial Intelligence (AI) Berbasis Android

Harapan 2

Penerima: Tim Inovasi Universitas Nusaputra

Inovasi: Pengembangan Produk Ikan Pindang Khas Sukabumi Menjadi Produk Go Internasional Meningkatkan Kesejahteraan Untuk Masyarakat Pesisir Sukabumi


(Advertorial)

 

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi29 Maret 2024, 11:22 WIB

RLPPD Tahun 2023: Kabupaten Sukabumi Raih 93 Penghargaan

Penyelenggaraan Pemerintahan Kabupaten Sukabumi pada tahun 2023 telah menorehkan prestasi yang membanggakan.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami dan Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri. | Foto: Istimewa
Life29 Maret 2024, 11:11 WIB

6 Etika Ngobrol yang Membuat Anda Disenangi Banyak Orang, Ini Caranya

Terdapat beberapa sikap yang membuat seseorang disenangi banyak orang. Karena itu penting diketahui agar menjadi solusi kehidupan yang bermakna
Ilustrasi - Ada beberapa etika yang perlu diperhatikan saat ngobrol dengan orang lain terutama yang baru dikenal (Sumber : Pexels/Thirdman)
Food & Travel29 Maret 2024, 11:07 WIB

Cocok Jadi Sajian Lebaran, Intip Resep Bakso Sapi Ala Devina Hermawan! Kuahnya Super Gurih

Bakso Sapi dengan kuah super gurih ala Devina Hermawan ini tentu juga bisa jadi suguhan untuk tamu-tamu yang bersilaturahmi ke rumah Anda pada saat lebaran nanti.
Sajian lebaran untuk keluarga, resep Bakso Sapi kuah super gurih ala Devina Hermawan. | Foto: YouTube/Devina Hermawan
Life29 Maret 2024, 11:00 WIB

5 Seni Berbicara yang Membuat Anda Berwibawa di Mata Orang, Yuk Buktikan!

Seni berbicara di hadapan orang lain rupanya ada tekniknya agar dipandang berwibawa. Jadi solusi bagi orang yang ingin dihormati dan disegani.
Ilustrasi. Seni berbicara agar berwibawa. Sumber foto : Pexels/Henri Mathieu-Saint-Laurent
Sehat29 Maret 2024, 10:59 WIB

5 Jenis Makanan yang Bisa Memperpendek Umur, Hindari Mulai Sekarang!

Terdapat jenis makanan yang rupanya bisa memperpendek umur. Karena itu penting menghindarinya agar bisa berumur panjang di masa depan
Ilustrasi - Makanan yang bisa memperpendek umur (Sumber : Pexels/Alexy Almond)
Food & Travel29 Maret 2024, 10:52 WIB

Segar Banget! Resep Es Kopyor Tanpa Kelapa, Nikmat Jadi Takjil Puasa

Minuman segar dan manis ini cara membuatnya juga mudah karena menggunakan bahan-bahan mudah dijangkau.
Minuman yang segar dan manis, resep Es Kopyor Tanpa Kelapa ala Devina Hermawan. | Foto: YouTube/Devina Hermawan
Life29 Maret 2024, 10:46 WIB

5 Rahasia Cepat Kaya Orang China yang Bisa Ditiru dalam Kehidupan Sehari-hari

Orang China identik dengan pribadi yang kaya dan pebisnis. Tentunya, di balik itu semua ad acara berpikir yang membuatnya sukses sampai tujuh turunan
Ilustrasi - Cara kaya ala orang China (Sumber : Pexels/RDNE Stock project)
Kecantikan29 Maret 2024, 10:45 WIB

5 Cara Memilih Foundation yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang

Artikel ini akan mengulas beberapa tips dan trik untuk mengidentifikasi foundation yang tepat untuk kulit Anda, termasuk cara memilih warna yang sesuai, mengetahui tekstur foundation yang sesuai, dan memilih coverage atau tutupan yang sesuai dengan kulit.
Ilustrasi. Make Up. Cara Memilih Foundation yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang. Sumber: pixabay.com
Food & Travel29 Maret 2024, 10:37 WIB

Jajanan Khas Riau yang Manis dan Lembut, Resep Kue Jongkong Cocok untuk Takjil Puasa

Jajanan manis yang satu ini terbuat dari tepung beras dan santan.
Jajanan tradisional khas Riau, resep Kue Jongkong manis dan lembut. | Foto: YouTube/Kara Santan
Life29 Maret 2024, 10:30 WIB

Gagal Move On, 5 Tanda Dia Belum Bisa Melupakan Masa Lalunya

Artikel ini akan membahas ciri-ciri orang belum move on dari masa lalu, sehingga para pembaca dapat lebih memahami tanda-tanda yang terjadi di masa lalu dan mengambil langkah-langkah untuk memperbaiki keadaan.
Ilustrasi. Ingat Mantan. Gagal Move On, Kenali Tanda Dia Belum Bisa Melupakan Masa Lalunya (Sumber : pixabay.com/@Pexels)