Sedang Diet? Hindari 6 Kebiasaan ini!

Senin 27 Desember 2021, 12:35 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Sejumlah orang melakukan diet untuk menurunkan berat badan agar tubuh terlihat lebih ideal atau proporsional. Segala metode diet sudah dicoba seperti mengurangi asupan makanan dan menjadikannya sebuah kebiasaan.

Namun perlu diketahui bahwa melakukan diet perlu didasari dengan pengetahuan yang matang, karena diet dengan cara yang kurang tepat dapat berdampak buruk pada tubuh, terutama kesehatan.

Tidak hanya itu, banyak juga orang yang gagal melakukan diet kemudian berdampak pada psikologisnya, mereka cenderung kurang percaya diri bahkan hingga menyakiti dirinya sendiri.

Lantas apa saja yang dapat menyebabkan kegagalan dalam diet? Hal ini bisa saja dikarenakan cara atau metode diet yang dilakukan kurang tepat.

Melansir dari hellosehat.com, berikut adalah kesalahan yang umumnya terjadi pada saat melakukan diet.

Baca Juga :

1. Melewatkan Sarapan Pagi

photoIlustrasi Sarapan Pagi | Sumber: Pexels</span

Beberapa orang mungkin beranggapan bahwa melewatkan sarapan pagi akan membuat berat badan turun, padahal ini ada salah satu kesalahan diet yang perlu dihindari.

Tidak sarapan pagi dapat menyebabkan perut terasa lebih lapar, sehingga saat makan siang porsi makan akan lebih banyak, ditambah dengan mengkonsumsi berbagai macam cemilan.

Bukannya turun, berat badan kamu malah akan bertambah, karena asupan kalori yang berlebihan, sehingga lemak di tubuh akan semakin menumpuk.

Selain itu, kesehatan lambung juga akan terganggu apabila tidak ada asupan makanan di pagi hari, dan itu justru akan memicu timbulnya penyakit maag.

Jadi jangan sampai melewatkan sarapan pagi, karena tubuh memerlukan makanan agar dapat memperoleh energi untuk memulai aktivitas sepanjang hari.

2. Masih Beranggapan Bahwa Minuman dalam Kemasan Tidak Akan Menambah Berat Badan

photoIlustrasi Minuman dalam Kemasan | Sumber: Pexels</span

Siapa bilang minuman kemasan tidak mengandung kalori? Bahkan minuman seperti jus buah juga mengandung kalori dan tambahan gula dalam jumlah yang tidak sedikit.

Mengkonsumsi minuman kemasan boleh saja, asalkan tidak terlalu banyak dan pertimbangkan jumlah kalori dan gulanya.

Tapi akan lebih baik jika kamu lebih mengutamakan minum air putih yang cukup saat diet ya.

3. Makan Tanpa Garam

photoIlustrasi Garam | Sumber: Pexels</span

Saat ini diet dengan menghindari konsumsi garam sedang menjadi tren di kalangan masyarakat, padahal jika tidak mengkonsumsi garam sama sekali, akan membahayakan tubuh kamu.

Pasalnya tubuh manusia memerlukan garam untuk memproduksi hormon tiroid, menyeimbangkan cairan dalam tubuh, menjaga kesehatan sel saraf, serta meningkatkan dan menjaga fungsi otak.

Namun, perlu diperhatikan juga jumlah asupan garam hariannya, jangan terlalu banyak karena dapat menyebabkan hipertensi, stroke, masalah jantung dan ginjal.

Menurut WHO, orang dewasa hanya diperbolehkan untuk mengkonsumsi garam maksimal 5 gram atau kurang dari 1 sendok teh dalam sehari.

Jadi apabila kamu sedang melakukan diet, cobalah untuk mengkonsumsi garam maksimal 1,5 sampai 2 gram saja perhari.

4. Kurang Mengkonsumsi Serat

photoIlustrasi Kurang Mengkonsumsi Serat | Sumber: Pexels</span

Saat diet memang harus memperhatikan porsi atau seberapa banyak makanan yang masuk ke dalam perut.

Tapi harus diperhatikan juga kandungan makanannya. Boleh saja mengurangi asupan jumlah makanan, tapi seimbangkan juga dengan kebutuhan serat dalam tubuh ya.

Karena serat sangat penting untuk menjaga kesehatan pencernaan, terutama untuk menjaga mikroba baik dalam usus.

Mikroba ini dapat memecah serat menjadi asam yang dapat merangsang sel imun menjadi lebih kuat.

Dengan demikian konsumsi serat bisa membantu program diet menjadi lebih lancar.

5. Memuntahkan Makanan

photoIlustrasi Memuntahkan Makanan | Sumber: Freepik</span

Tidak sedikit orang yang memilih cara diet dengan memuntahkan kembali makanan yang sudah masuk ke dalam perut.

Padahal ini adalah cara diet yang sangat tidak dianjurkan karena dapat mengganggu kesehatan tubuh dan psikologis.

Dengan memuntahkan kembali makanan, irama Jantung akan terganggu sehingga menjadi tidak stabil.

Selain itu, kelenjar air liur juga akan mengalami kerusakan yang dapat memicu produksi air liur berlebih.

Lalu memuntahkan makanan juga dapat menyebabkan sembelit dengan rasa nyeri yang kuat.

Secara psikologis, emosi menjadi tidak stabil, terkadang mudah sekali marah dan sedih.

Hal ini disebabkan karena pikiran yang terus mendorong untuk terus makan, namun ego pribadi tetap memilih untuk menolak makanan.

6. Mengkonsumsi Obat Diet Tanpa Pengawasan Dari Dokter

photoIlustrasi Mengkonsumsi Obat Diet Tanpa Pengawasan Dari Dokter | Sumber: Pexels</span

Cara diet terakhir ini bisa dibilang paling berbahaya namun tidak sedikit juga orang yang melakukannya, adalah mengkonsumsi obat diet tanpa rekomendasi atau pengawasan dari dokter.

Mengkonsumsi obat diet dapat membahayakan tubuh. Kandungan dalam obat sangat bervariasi dan belum tentu cocok dengan kondisi tubuh.

Efek sampingnya, dapat memicu penyakit berbahaya yang dapat merusak organ tubuh dan menyebabkan kematian.

Sebaiknya jika ingin dibantu dengan obat ataupun minuman untuk diet, berkonsultasilah terlebih dahulu dengan dokter yang sudah berpengalaman agar lebih aman.

Demikianlah enam kebiasaan dalam melakukan diet. Memiliki tubuh yang ideal memang impian semua orang, jalanilah program diet yang sesuai dan aman agar tubuh kamu tetap sehat ya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Food & Travel19 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Air Rebusan Jambu Biji untuk Menurunkan Gula Darah, Ini 8 Langkahnya!

Daun jambu biji juga mengandung senyawa-senyawa aktif seperti flavonoid dan tanin yang memiliki sifat antioksidan dan antiinflamasi. Beberapa orang juga mengonsumsi teh atau ekstrak daun jambu biji untuk mendukung kesehatan secara umum.
Ilustrasi. Cara Membuat Air Rebusan Jambu Biji untuk Menurunkan Gula Darah, Ikuti Langkah-Langkahnya! (Sumber : Instagram/@parboaboa)
Science19 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 19 April 2024, Termasuk Wilayah Sukabumi, Cianjur dan Bogor

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Jumat 18 April 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Jumat 18 April 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)
Nasional19 April 2024, 03:16 WIB

Diduga Merayu Anggota PPLN, Ketua KPU RI Dilaporkan ke DKPP dengan Tuduhan Asusila

Lembaga Konsultasi Bantuan Hukum Fakultas Hukum Universitas Indonesia (LKBH FHUI) dan LBH APIK melaporkan Ketua KPU Hayim Asy'ari ke Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP)
Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari | Foto : Youtube KPU
Internasional19 April 2024, 02:43 WIB

28 Karyawan Dipecat, Buntut Protes Kontrak Kerja Google dengan Militer Israel

Google memecat sejumlah karyawan setelah diketahui melakukan protes terhadap kondisi tenaga kerja dan kontrak perusahaan dengan militer Israel.
Kantor Google di San Francisco | Foto : Ist
Internasional19 April 2024, 02:02 WIB

Bencana Banjir Melanda Dubai, Ilmuan Peringatkan Hal Ini

Bencana alam berupa banjir melanda Dubai, Uni Emirat Arab, pada hari Selasa (16/4/2024), setelah hujan deras mengguyur negara tersebut.
Bencana Banjir Melanda Dubai | Foto : Capture video youtube HAG Weather
Keuangan19 April 2024, 01:29 WIB

6 Tanda Kamu Lebih Cocok Jadi Pebisnis Ketimbang Karyawan, Ini Buktinya

Sesungguhnya ada beberapa tanda yang menjadi petunjuk orang lebih cocok jadi pebisnis daripada karyawan
Tanda orang lebih cocok jadi pebisnis  | Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Inspirasi19 April 2024, 01:19 WIB

5 Tipe Overthinking yang Sering Dialami Banyak Orang, Kamu Termasuk yang Mana?

Overthingking sejatinya dibagi ke dalam beberapa tipe yang mungkin jarang diketahui banyak orang. Mari simak penjelasan berikut
Tipe orang overthingking | Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Sukabumi19 April 2024, 00:53 WIB

Warga Keluhkan Sampah Dekat Terminal Sagaranten Sukabumi, Tidak Ada TPS Meski Iuran

Sejumlah pedagang dan warga mengeluhkan pengolahan sampah di sekitar Terminal Sagaranten Kabupaten Sukabumi
Warga Sagaranten sedang membersihkan sampah yang menumpuk | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi19 April 2024, 00:03 WIB

ASN di Sukabumi Balik Tuduh Istrinya yang Lakukan KDRT, Akan Dilaporkan Jika Tak Minta Maaf

ASN di Sukabumi membantah tuduhan KDRT. Ia menyebut informasi yang disampaikan oleh istrinya melalui kuasa hukumnya merupakan kebohongan, tidak sesuai fakta, dan terlalu dilebih-lebihkan.
Huasa hukum BCA, Muhammad Adad Maulana saat menunjukan bukti KDRT yang dilakukan oleh DM kepada BCA | Foto : Asep Awaludin
Sukabumi18 April 2024, 23:16 WIB

Pelajar dan Forkopimcam Cisolok Bersihkan Pantai Karang Hawu Pasca Libur Lebaran 2024

Usai cuti libur lebaran 2024, Forkopincam Cisolok bersama para pelajar SMP Cisolok melakukan aksi bersih-bersih sampah di Pantai Karang Hawu, Kabupaten Sukabumi, pada Kamis (18/4/2024).
Forkopincam Cisolok bersama para pelajar SMP Cisolok melakukan aksi bersih-bersih sampah di Pantai Karang Hawu, Kabupaten Sukabumi, pada Kamis (18/4/2024) | Foto : Ilyas Supendi