Efektif dan Ampuh! 20 Cara Hilangkan Bekas Jerawat yang Menghitam

Rabu 25 Januari 2023, 05:45 WIB
Ilustrasi bekas jerawat yang menghitam. | (Sumber : Freepik.com).

Ilustrasi bekas jerawat yang menghitam. | (Sumber : Freepik.com).

SUKABUMIUPDATE.com - Jerawat dan Bekas Jerawat adalah permasalahan yang harus segera diatasi. Apalagi Bekas Jerawat yang menghitam di wajah akan sangat mengganggu kepercayaan diri hingga aktivitas keseharian

Maka dari itu banyak orang yang alami hal serupa dan bingung mengatasi bekas jerawat yang menghitam di wajah. Berbagai produk mungkin sudah dicoba namun belum ada hasil yang memuaskan.

Nah, lewat artikel ini kamu akan tahu bagaimana cara menghilangkan bekas jerawat yang menghitam di wajah dengan efektif dan tentunya ampuh.

20 Cara Menghilangkan Bekas Jerawat yang Menghitam di Wajah

Dikutip dari Akurat.co yang merangkum dari beberapa sumber. Inilah 20 solusi cara menghilangkan bekas jerawat yang menghitam secara efektif, simak selengkapnya:

1. Kulit Jeruk

Jika kamu makan buah jeruk, biasanya kulit dari jeruk ini akan kamu buang. Namun sebagai salah satu cara menghilangkan bekas jerawat yang menghitam adalah dengan tidak membuang kulit jeruk. Karena dalam kulit jeruk terdapat kandungan vitamin A dan C serta flavonoid yang dipercaya mampu digunakan sebagai cara untuk menghilangkan bekas jerawat yang menghitam di wajah.

Baca Juga: Pikat Turis Timur Tengah, Karang Kontol Sukabumi Diserbu Wisatawan saat Libur Imlek

Berikut caranya:


• Jemur kulit jeruk hingga kering
• Tumbuk hingga halus dan tambahkan sedikit air
• Oleskan pada wajah seperti masker
• Diamkan selama 15-20 menit kemudian bilas dengan air bersih.

2. Pasta Gigi

Menggunakan olesan dari pasta gigi dapat kamu lakukan untuk menghilangkan bekas jerawat yang menghitam di wajah. Karena dengan kandungan hidrogen, fluorin, dan triclosan mampu membunuh bakteri.

Caranya cukup mudah, simak berikut ini:


• Oleskan pasta gigi di bagian jerawat
• Diamkan selama 5-10 menit kemudian bilas dengan air bersih

3. Baking Soda

Baking soda dapat menjadi salah satu cara menghilangkan bekas jerawat dengan eksfoliasi ringan untuk membantu memudarkan bekas jerawat yang menghitam.

Baca Juga: Kenali 6 Bahasa Tubuh Wanita, Tanda-Tanda Dia Jatuh Cinta Padamu

Caranya:


• Ambil satu sendok teh baking soda lalu tambahkan sedikit air untuk membuat pasta
• Oleskan pasta tersebut ke bekas jerawat
• Diamkan selama 5-10 menit kemudian bilas dengan air bersih

4. Kunyit

Kunyit bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan bekas jerawat. Karena kandungan curcumin yang mampu menyembuhkan dan berfungsi sebagai anti-inflamasi.

Caranya:


• Sediakan satu sendok bubuk kunyit dengan sedikit perasan lemon untuk dijadikan pasta
• Oleskan pasta kunyit ke bekas jerawat
• Diamkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air bersih

5. Alpukat

Alpukat bisa mengurangi peradangan dan sebagai salah satu menghilangkan bekas jerawat yang menghitam secara alami karena kandungan vitamin E yang dimilikinya.

Baca Juga: Kasus Pembunuhan Berantai: Polisi Ungkap 11 TKW jadi Korban Penipuan Wowon

Caranya:


• Haluskan daging buah alpukat
• Campurkan dengan 1 sendok madu
• Oleskan pada wajah secara merata dan diamkan selama 20-30 menit
• Bilas dengan air bersih

6. Cuka Apel

Cuka apel bisa menjadi salah satu cara menghilangkan bekas jerawat yang menghitam karena kandungan antiseptik alami yang mampu membunuh bakteri penyebab jerawat.

Caranya:


• Celupkan kapas bersih ke dalam 1-2 sendok cuka apel
• Oleskan kapas pada wajah atau spot bekas jerawat
• Diamkan selama 2-5 menit dan bilas dengan air bersih

7. Es Batu

Es batu dapat membantu meredakan radang jerawat dalam waktu yang cepat.

Baca Juga: Kronologi Pembakaran Alquran di Swedia oleh Rasmus Paludan

Caranya:


• Buat es batu dari air matang
• Oleskan es batu pada wajah berjerawat hingga beberapa kali saat sebelum tidur.

8. Pepaya

Dalam pepaya terdapat enzim papain yang mampu mengangkat sel kulit mati penyebab wajah berjerawat. Pepaya juga dapat menjadi salah satu cara menghilangkan bekas jerawat yang menghitam

Caranya:


• Haluskan beberapa potong pepaya
• Oles pada muka yang memiliki bekas jerawat
• Tunggu 10-15 menit kemudian bilas dengan air bersih.
• Gunakan secara teratur.

9. Tomat

Kandungan vitamin A dan C yang terdapat dalam buah tomat dapat menghilangkan jerawat secara alami.

Caranya:


• Potong satu buah tomat menjadi dua bagian
• Oleskan pada wajah secara merata
• Diamkan selama 20-30 menit kemudian bilas dengan air bersih

10. Madu

Madu memiliki kandungan anti bakteri dan anti inflamasi yang berguna utnuk menghilangkan bekas jerawat, selain itu, madu juga dapat berfungsi untuk menyehatkan dan menghangatkan tubuh.

Baca Juga: Puasa Sunnah Rajab 2023 Dimulai 23 Januari Besok! Simak Jadwal Lengkapnya

Caranya:


• Oleskan madu murni ke bekas jerawat hingga mengering dengan tangan yang bersih
• Cuci wajah dengan air bersih

11. Air Lemon

Buah dengan kandungan asam askorbat ini ampuh untuk menghilangkan bekas jerawat.

Caranya:


• Peras satu buah lemon
• Oles pada muka yang memiliki bekas jerawat
• Tunggu 10-15 menit kemudian bilas dengan air bersih. Gunakan secara teratur

12. Mentimun

Mentimun tak hanya menjadi pendamping lauk tetapi bisa menjadi salah satu bahan untuk menghilangkan bekas jerawat, dengan membuat kulit lebih bersih dengan antioksidan, vitamin dan asam aminonya.

Caranya:


• Iris tipis-tipis mentimun dan tempelkan irisan pada bekas jerawat
• Gunakan masker mentimun pada kulit berjerawat
• Gunakan secara teratur

13. Bawang Putih

Dengan bawang putih, kamu bisa menggunakannya sebagai salah satu cara menghilangkan jerawat yang menghitam.

Caranya:


• Poton-potong satu siung bawang putih
• Tempelkan pada jerawat atau bekas jerawat
• Tunggu sampai 15 menit
• Bersihkan

14. Putih Telur

Putih telur banyak memiliki manfaat bagi kulit, salah satunya menghilangkan bekas jerawat. Kandungan enzim lysonzim yang terdapat dalam putih telur dapat membantu menghilangkan bekas jerawat

Caranya:


• Pisahkan putih telur dari kuningnya
• Tambahkan air perasan lemon
• Oleskan putih telur dengan campuran lemon pada bekas jerawat
• Tunggu 15-20 menit kemudian bilas dengan air bersih

15. Lidah Buaya

Kandungan polifenol yang berperan sebagai pembasmi jerawat dapat menghilangkan bekas jerawat yang menghitam di wajah.

Caranya:


• Cuci lidah buaya dan kupas kulitnya terlebih dulu
• Oles lendir lidah buaya pada wajah yang memiliki bekas jerawat
• Diamkan selama 20-30 menit lalu bilas dengan air bersih
• Lakukan cara ini 2-3 kali sehari

16. Pakai serum vitamin C

cara menghilangkan bekas jerawat yang menghitam salah satunya menggunakan serum vitamin C. Karena serum vitamin C dipercaya mampu mencerahkan wajah sekaligus meratakan warna kulit

17. Rutin eksfloasi wajah

Dengan rutin mengeksfoliasi wajah, kuman yang ada dalam wajahmu akan hilang dan sel kulit mati pada bekas jerawat yang menghitam akan memudar.

18. Pakai produk skincare dengan kandungan AHA dan BHA

Kandungan Alpha Hydroxy Acids (AHA) mampu menghilangkan bekas jerawat. Dengan begitu, menggunakan produk perawatan wajah yang mengandung bahan ini merupakan alternatif sebagai salah satu cara menghilangkan bekas jerawat yang menghitam

19. Niacinemide untuk mencerahkan dark spots

Kandungan ini merupakan salah satu bentuk vitamin, tepatnya vitamin B3. Kandungan ini dapat menjadi cara menghilangkan bekas jerawat yang menghitam di wajah karena formulanya yang dapat memudarkan bekas jerawat.

20. Rajin menggunakan sunscreen

Dengan rajin menggunakan sunscreen, bekas jerawat yang menghitam di wajahmu akan bisa memudar.

Itulah 20 cara menghilangkan bekas jerawat yang menghitam di wajah secara efektif yang dapat kamu coba, semoga bermanfaat!

Sumber: Akurat.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Motor25 April 2024, 11:00 WIB

8 Dampak yang Terjadi Apabila Motor Jarang Dipanaskan, Yuk Kenali!

Jarang memanaskan motor dapat menimbulkan beberapa dampak negatif.
Jarang memanaskan motor  dapat menimbulkan beberapa dampak negatif. | (Sumber : Freepik.com/@ pressfoto)
Keuangan25 April 2024, 08:21 WIB

Daftar Lengkap 537 Pinjol Ilegal Terbaru yang Diblokir Satgas Pasti

Satgas Pasti mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati.
(Foto Ilustrasi) Satgas Pasti memblokir 537 entitas pinjol ilegal di sejumlah situs dan aplikasi. | Foto: Istimewa
Sehat25 April 2024, 08:00 WIB

10 Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat

Berikut Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat. Yuk Coba Konsumsi!
Ilustrasi. Minyak Zaitun. Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat (Sumber : pixabay.com/@SteveBuissinne)
Life25 April 2024, 07:00 WIB

Komunikasi Terbuka, 10 Cara Mendidik Anak Laki-laki yang Susah Diatur

Penting untuk terus beradaptasi dengan kebutuhan dan kepribadian anak laki-laki yang sulit diatur sambil tetap memegang nilai-nilai dan prinsip yang diyakini.
Ilustrasi pola asuh orang tua. | Komunikasi Terbuka: Cara Mendidik Anak Laki-laki yang Susah DiaturFoto: Freepik/@foto tekan
Food & Travel25 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Rebusan Daun Mahkota Dewa untuk Mengatur Gula Darah, Ini 7 Langkahnya!

Jika Anda memiliki kondisi kesehatan tertentu atau sedang mengonsumsi obat-obatan tertentu, penting untuk berkonsultasi dengan profesional kesehatan sebelum mengonsumsi rebusan atau ramuan herbal apa pun, termasuk rebusan daun mahkota dewa.
Cara Membuat Rebusan Daun Mahkota Dewa. Foto: Instagram/@kebuhbuahkita
Science25 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 25 April 2024, Pagi Cerah Berawan dan Siang Potensi Hujan

Cuaca Sukabumi dan sekitarnya pada 25 April 2024, berpotensi pagi cerah dan hujan siang hari di semua wilayah Jawa Barat.
Ilustrasi - Cuaca Sukabumi dan sekitarnya pada 25 April 2024, berpotensi pagi cerah dan hujan siang hari di semua wilayah Jawa Barat. (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih25 April 2024, 00:04 WIB

Ditutup 25 April, DPC Demokrat Jaring 7 Bacalon Bupati/Wakil Bupati Sukabumi

Tercatat sebanayk tujuh orang yang menyatakan akan maju menjadi calon bupati / wakil bupati Sukabumi yang akan maju melalui partai demokrat
Bambang Topan Firmasyah bakal calon wakil Bupati di Pilkada 2024 saat mendaftar di Kantor DPC Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi24 April 2024, 23:27 WIB

Dinas PU Perbaiki Titik Kerusakan di Jalan Ahmad Yani Palabuhanratu Sukabumi

Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi melakukan perbaikan jalan rusak yang sempat menjadi keluhan warga di ruas Jalan Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu.
Petugas Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi perbaiki jalan Jendral Ahmad Yani di Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi24 April 2024, 22:55 WIB

Pelaksanaan PSAJ Tingkat SMP di Kabupaten Sukabumi Diikuti 25.576 Siswa

Pelaksanaan ujian sekolah kini berganti nama menjadi Penilaian Sumatif Akhir Jenjang (PSAJ).
Siswa SMPN 1 Bojonggenteng Kabupaten Sukabumi saat mengikuti Penilauan Sumatif Akhir Jenjang atau PSAJ | Foto : Ibnu Sanubari
Sukabumi24 April 2024, 22:03 WIB

Pengelola Parkir Pasar Surade Sukabumi Anggap Keluhan Pengunjung Bahan Evaluasi

Pengelola parkir di Pasar Surade Kabupaten Sukabumi memberikan tanggapan terkait keluhan pengunjung soal tata cara memungut uang parkir yang dilakukan oleh petugas.
Kondisi pasar Surade Sukabumi pada, Rabu (24/4/2025) | Foto : Ragil Gilang