PPDB 2021 Sudah Dibuka, Ini Top 5 SMA Terbaik di Sukabumi versi LTMPT

Selasa 08 Juni 2021, 15:52 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB SMA, SMK dan SLB di Jawa Barat khususnya Sukabumi untuk jalur afirmasi, prestasi dan perpindahan orang tua telah dibuka sejak Senin (7/6/2021) dan akan berakhir pada Jumat (11/6/2021).

Kuota untuk jalur ini cukup besar, yakni afirmasi 20%, prestasi 25% dan perpindahan orang tua 5%. 

“Yang afirmasi 20 persen, prestasi 25 persen dan perpindahan orang tua 5 persen. Yang tergolong afirmasi adalah keluarga tidak mampu dan kondisi tertentu. Kondisi tertentu di dalamnya ada tenaga Kesehatan, disabilitas dan korban bencana,” kata Kepala Disdik Jabar Dedi Supandi.

“Tahap kedua dilaksanakan pada tanggal 25 Juni – 1 Juli 2021. Itu full seluruhnya zonasi. Jadi 50 persen ditahap pertama dan 50 persen di tahap kedua,” tambahnya. 

Bagi kamu lulusan SMP yang akan melanjutkan ke jenjang SMA, tentu berharap bisa masuk sekolah terbaik.

Baca Juga :

Warga Sukabumi, Ini Sejumlah Aturan yang Berubah di PPDB 2021 Tingkat SMA Jabar

Salah satu hal yang bisa dijadikan parameter di antaranya adalah Tes Potensi Skolastik Ujian Tulis Berbasis Komputer (TPS UTBK) tahun 2020.

Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi atau LTMPT merilis ada 1.000 sekolah dengan nilai rerata TPS UTBK tertinggi tahun 2020. Warga Jawa Barat patut bangga, pasalnya ada 1 SMA yang bisa masuk 10 besar peringkat nasional versi LTMPT yakni SMAS BPK 1 Penabur Bandung.

Lantas bagaimana dengan SMA di Sukabumi

Dalam versi LTMPT, tidak ada SMA di Sukabumi yang masuk 10 besar peringkat nasional maupun level Jawa Barat. Meski begitu, untuk membantu kamu warga Sukabumi menentukan pilihan, sukabumiupdate.com merangkum top 5 SMA terbaik di Sukabumi versi LTMPT.

1. SMAS Pesantren Unggul Al Bayan 

Sekolah ini terletak di Jalan Al Bayan no. 100, Cibadak, Kabupaten Sukabumi. Bertengger di urutan satu tingkat Sukabumi, sekolah ini menduduki peringkat 117 di tingkat nasional dan ke 18 di Jawa Barat dengan rerata nilai TPS 560,563.

2. SMAS Insan Cendekia Al Kausar

Sekolah yang terletak di Jalan Habib, Babakanjaya, Kec. Parung Kuda, Kabupaten Sukabumi ini menduduki peringkat 321 nasional dan peringkat 55 di level Jawa Barat dengan rerata nilai TPS 539,582.

3. SMAN 3 Sukabumi

Sekolah Negeri yang terletak di Jalan Ciaul Baru, Subangjaya, Kec. Cikole, Kota Sukabumi ini menduduki peringkat 676 nasional dan peringkat 132 di level Jawa Barat dengan rerata nilai TPS 521,275.

4. SMAS Mardi Yuana

Sekolah yang terletak di Jalan R. E. Martadinata, Kebonjati, Kec. Cikole, Kota Sukabumi ini menduduki peringkat 784 nasional dan peringkat 152 di level Jawa Barat dengan rerata nilai TPS 517,22.

5. SMAS Pesantren Terpadu Hayatan Thayyibah

Sekolah yang terletak di Jalan Karamat, Karamat, Kec. Gunungpuyuh, Kota Sukabumi ini menduduki peringkat 869 nasional dan peringkat 160 di level Jawa Barat dengan rerata nilai TPS 514,427.

Sedangkan untuk top 10 SMA terbaik di Jawa Barat. Berikut Suarajabar.id merangkumnya untuk kamu.

1. SMAS BPK 1 Penabur Bandung

Sekolah ini terletak di Jalan Dursana no. 2-6 Kota Bandung. Bertengger di urutan satu tingkat Jawa Barat, sekolah ini menduduki peringkat 7 di tingkat nasional dengan rerata nilai TPS 592,72.

2. SMAS Bina Bhakti 1

Sekolah ini menduduki peringkat 19 nasional dan peringkat 2 di level Jawa Barat dengan rerata nilai TPS 582,5568.

3. SMAS Alloysius 1

Sekolah ini menduduki peringkat 23 nasional dan peringkat 3 di level Jawa Barat dengan rerata nilai TPS 581,123.

4. SMA BPK Penabur Holis

Sekolah ini menduduki peringkat 37 nasional dengan rerata nilai TPS 575,228. Dengan rerata nilai TPS itu, sekolah ini bertengger di peringkat 4 Jabar.

5. SMAN 1 Bogor

Peringkat 1 hingga 4 Jawa Barat ditempati oleh SMA di Kota Bandung. Di peringkat 5, ada sekolah kebanggaan warga Kota Bogor, yakni SMAN 1 Bogor. Sekolahnya Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto ini memiliki rerata nilai TPS 574,94 dan bertengger di peringkat 39 nasional.

6. SMAN 3 Bandung

Sekolah yang terletak di Jalan Belitung no. 8 Bandung ini dikenal sebagai sekolahnya artis hingga pejabat. Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menghabiskan masa SMA-nya di sekolah legendaris ini.

SMAN 3 Bandung menempati peringkat 49 tingkat nasional dengan rerata nilai TPS 572,43.

7. SMAS ST Angela

Sekolah ini menempati peringkat 53 nasional dengan rerata nilai TPS 571,101.

8. SMSA Don Bosco III

Sekolah yang terletak di Kabupaten Bekasi ini menempati peringkat 57 nasional dengan rerata nilai TPS 569,568.

9. SMAS BPK 2 Penabur

Sekolah ini menempati peringkat 66 tingkat nasional dengan rerata nilai TPS 568,477.

10. SMAN 1 Bekasi

Sekolah ini menempati peringkat 71 nasional dengan rerata nilai TPS 567,88.

PPDB SMA/SMK/SLB di Jabar Tahun 2021 memiliki tagline "Sekolah di Mana Saja Sama". Menurutnya, tagline tersebut dibuat untuk memberikan pemahaman kepada calon peserta didik dan orang tua siswa bahwa mau negeri ataupun swasta, semuanya sama.

Seluruh calon peserta didik dan orang tua siswa didorong untuk mempelajari petunjuk teknis (juknis) PPDB 2021 yang telah tertuang dalam Peraturan Gubenur (Pergub) Nomor 29 Tahun 2021 tentang Juknis PPDB 2021.

Sumber: ltmpt.ac.id & Suarajabar.id

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Opini19 April 2024, 14:36 WIB

Kartini Hari Ini: Refleksi Pemikiran Pemberdayaan Perempuan dalam Konteks Multikulturalisme

Pemikiran Kartini tentang emansipasi perempuan masih memiliki relevansi. Namun, dalam mengaplikasikan pemikiran tersebut, perlu dipertimbangkan juga konteks multikulturalisme yang menjadi realitas masyarakat Indonesia saat ini
Dr. Tetty Sufianty Zafar, MM, Dosen Universitas Muhammadiyah Sukabumi/Sekretaris Forum Doktor Sukabumi/Pembina Research & Literacy Institute | Foto : Sukabumi Update
Sehat19 April 2024, 14:30 WIB

7 Manfaat Kayu Manis untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui

Kayu Manis : Rempah Asli Indonesia Satu Ini Ternyata Punya Sederet Manfaat untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui.
Ilustrasi - Manfaat Kayu Manis untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui. (Sumber : pexels.com/@Mareefe)
Sehat19 April 2024, 14:00 WIB

Selain untuk Gula Darah, Ini 10 Manfaat yang Luar Biasa dari Buah Mengkudu

Buah mengkudu memiliki banyak manfaat kesehatan yang baik untuk tubuh.
Ilustrasi - Buah mengkudu memiliki banyak manfaat kesehatan yang baik untuk tubuh. (Sumber : Pixabay.com/@ignartonosbg).
Sukabumi Memilih19 April 2024, 13:54 WIB

Politisi PKB Miftahul Janah Didukung Warga Maju Pilkada Kota Sukabumi

Sejumlah warga Kota Sukabumi yang tergabung dalam RMJ mendorong politisi PKB, Miftahul Janah Janah untuk maju menjadi calon walikota / wakil walikota Sukabumi.
Miftahul Janah, Politisi PKB didorong maju Pilkada Kota Sukabumi 2024 | Foto : Sy
Sehat19 April 2024, 13:30 WIB

Segini Kisaran Kadar Gula Darah Normal Pada Lansia 50 Tahun ke Atas Setelah Makan

Gula darah tinggi menjadi lebih mungkin terjadi seiring bertambahnya usia.
Ilustrasi - Gula darah tinggi menjadi lebih mungkin terjadi seiring bertambahnya usia. (Sumber : Freepik/Lifestylememory)
Life19 April 2024, 13:00 WIB

6 Cara Menghilangkan Sifat Iri Dengki Dalam Diri Agar Hidup Tenang dan Damai

Menghilangkan sifat iri dan dengki memang harus dalam hidup. Sebab hal demikian untuk hidup lebih tenang dan damai.
Ilustrasi. Cara menghilangkan sifat iri dengki. Sumber Foto : Pexels/Liza Summer
Sehat19 April 2024, 12:30 WIB

7 Kategori Makanan yang Tidak Dianjurkan untuk Penderita Asam Urat

Berikut Daftar Kategori Makanan yang Tidak Dianjurkan untuk Penderita Asam Urat. Sobat Sehat Wajib Tahu!
Ilustrasi. Serangan Asam Urat. Ketahui Apa Saja Kategori Makanan yang Tidak Dianjurkan untuk Penderita Asam Urat. | Foto: Freepik
Sukabumi19 April 2024, 12:00 WIB

Siswi SMAN 1 Cisaat Meninggal saat Seleksi Paskibraka Kabupaten Sukabumi

Awalnya Lima menerima informasi bahwa siswi SMA Negeri 1 Cisaat ini pingsan.
Jenazah siswi SMAN Negeri 1 Cisaat berinisial K saat akan diberangkatkan dari RSUD Palabuhanratu menuju rumah duka di Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi, Jumat (19/4/2024). | Foto: SU/Ilyas Supendi
Bola19 April 2024, 12:00 WIB

Bek Kiri Andalan Persib Ini Harus Absen Saat Pangeran Biru Jamu Persebaya

Persib Bandung harus rela kehilangan Rezaldi Hehanusa saat mereka menjamu Persebaya di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu besok.
Persib Bandung harus rela kehilangan Rezaldi Hehanusa saat mereka menjamu Persebaya di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu besok. (Sumber : Persib.co.id)
Sehat19 April 2024, 11:45 WIB

7 Cara Ampuh Turunkan Obesitas, Salah Satunya Olahraga

Obesitas biasanya terjadi akibat ketidakseimbangan antara asupan kalori yang dikonsumsi dan jumlah kalori yang dibakar melalui aktivitas fisik.
Ilustrasi. Orang yang obesitas. Sumber : pixabay/Bru-No