Bayi yang Jatuh dari Jembatan Bagbagan Sukabumi Kembali Masuk Rumah Sakit

Sabtu 18 Juni 2022, 22:45 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - DE, bayi 9 bulan yang menjadi salah satu korban jatuh ke Sungai Cimandiri dari jembatan Cimandiri atau yang lebih dikenal dengan jembatan Bagbagan, Kabupaten Sukabumi, kembali masuk rumah sakit. 

Ibu bayi, S (20 tahun) mengatakan, anaknya masuk kembali ke IGD karena mengalami muntah-muntah. 

Baca Juga :

"Kemarin [Rabu 15 Juni 2022] kami sudah pulang semuanya [dari rumah sakit]. Masuk lagi karena [bayi] muntah-muntah. Baru di rontgen," ujar S dikutip dari siaran langsung akun Facebook Mypalabuhanratu.com, Sabtu (18/6/2022).

Terpantau dari siaran langsung akun tersebut, kondisi S sendiri terlihat masih belum sepenuhnya pulih. Ia mengaku masih merasa pusing serta penglihatan mata sebelah kanannya masih kabur.

"Mata sebelah [kanan] ini kurang jelas penglihatan, kalau dipaksa lihat jadi pusing," ungkapnya 

Didalam ruang IGD Anak, terlihat juga S ditemani suaminya D (22 tahun) beserta ibunya yang sambil menggendong sang cucu DE.

Diketahui, insiden yang dialami D, S dan DE terjadi saat mereka berkendara dengan sepeda motor di Jembatan Bagbagan yang bagian lantainya dibongkar pada Senin 13 Juni 2022 sore.

Berdasarkan keterangan Humas RSUD Palabuhanratu, Bili Agustian pada Rabu 15 Juni 2022, untuk korban sudah diperbolehkan pulang tidak lama setelah mendapat penanganan medis di IGD pada hari kejadian. Sedangkan D dan S, baru diperbolehkan pulang usai 3 hari dirawat intensif.

S mengiyakan saat itu ia yang meminta pulang. Ditanya terkait apakah mau dirawat kembali, S menyebut tergantung bagaimana pertanggungjawaban dari pihak pelaksana proyek Jembatan Bagbagan yang menjadi tempat kejadian musibah yang dialaminya. Dia juga mengaku masih mengalami trauma berat.

"Tiap lewat nangis, tiap tidur sebentar atau gimana pasti teriak teriak. Ngerasain jatuhnya, terus ngerasain di dalam airnya gimana, traumanya trauma banget. Masih ngerasain banget traumanya," tuturnya.

"Gak ada sama sekali pendampingan. Cuman Pendampingan dari keluarga doang. Awal masuk rumah sakit cuma sama keluarga doang," ujarnya.

Didalam kesempatan itu, sambil diiringi isak tangis ibunya, S mewakili keluarga juga sekaligus meminta maaf atas insiden pemukulan yang dilakukan oleh ayahnya dan kakak iparnya kepada wartawan.

"Saya selaku korban jatuh dari jembatan Cimandiri memohon maaf kepada rekan-rekan wartawan atas insiden di rumah sakit. Karena keluarga lagi syok melihat saya jadi tidak sengaja. Saya memohon maaf ke semuanya," lirihnya.

Simak video selengkapnya di sini.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Motor25 April 2024, 11:00 WIB

8 Dampak yang Terjadi Apabila Motor Jarang Dipanaskan, Yuk Kenali!

Jarang memanaskan motor dapat menimbulkan beberapa dampak negatif.
Jarang memanaskan motor  dapat menimbulkan beberapa dampak negatif. | (Sumber : Freepik.com/@ pressfoto)
Science25 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 25 April 2024, Pagi Cerah Berawan dan Siang Potensi Hujan

Cuaca Sukabumi dan sekitarnya pada 25 April 2024, berpotensi pagi cerah dan hujan siang hari di semua wilayah Jawa Barat.
Ilustrasi - Cuaca Sukabumi dan sekitarnya pada 25 April 2024, berpotensi pagi cerah dan hujan siang hari di semua wilayah Jawa Barat. (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih25 April 2024, 00:04 WIB

Ditutup 25 April, DPC Demokrat Jaring 7 Bacalon Bupati/Wakil Bupati Sukabumi

Tercatat sebanayk tujuh orang yang menyatakan akan maju menjadi calon bupati / wakil bupati Sukabumi yang akan maju melalui partai demokrat
Bambang Topan Firmasyah bakal calon wakil Bupati di Pilkada 2024 saat mendaftar di Kantor DPC Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi24 April 2024, 23:27 WIB

Dinas PU Perbaiki Titik Kerusakan di Jalan Ahmad Yani Palabuhanratu Sukabumi

Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi melakukan perbaikan jalan rusak yang sempat menjadi keluhan warga di ruas Jalan Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu.
Petugas Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi perbaiki jalan Jendral Ahmad Yani di Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi24 April 2024, 22:55 WIB

Pelaksanaan PSAJ Tingkat SMP di Kabupaten Sukabumi Diikuti 25.576 Siswa

Pelaksanaan ujian sekolah kini berganti nama menjadi Penilaian Sumatif Akhir Jenjang (PSAJ).
Siswa SMPN 1 Bojonggenteng Kabupaten Sukabumi saat mengikuti Penilauan Sumatif Akhir Jenjang atau PSAJ | Foto : Ibnu Sanubari
Sukabumi24 April 2024, 22:03 WIB

Pengelola Parkir Pasar Surade Sukabumi Anggap Keluhan Pengunjung Bahan Evaluasi

Pengelola parkir di Pasar Surade Kabupaten Sukabumi memberikan tanggapan terkait keluhan pengunjung soal tata cara memungut uang parkir yang dilakukan oleh petugas.
Kondisi pasar Surade Sukabumi pada, Rabu (24/4/2025) | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi24 April 2024, 21:13 WIB

Pria Paruh Baya Tewas Tergantung di Bojonggenteng Sukabumi Tinggalkan Secarik Surat

Belum diketahui motif bunuh diri yang dilakukan pria paruh baya di Bojonggenteng Sukabumi tersebut.
(Foto Ilustrasi) Pria paruh baya ditemukan tewas tergantung di Bojonggenteng Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sehat24 April 2024, 21:00 WIB

Kaya Vitamin C, Inilah 10 Manfaat Buah Jeruk Bali untuk Kesehatan

Jeruk Bali mengandung vitamin C yang tinggi, yang penting untuk menjaga sistem kekebalan tubuh, membantu penyembuhan luka, dan melindungi sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas.
Manfaat Buah Jeruk Bali untuk Kesehatan. Foto: Instagram/@uyah_oyok
Life24 April 2024, 20:40 WIB

Mengejutkan, Ini 10 Alasan Mengapa Anak Berperilaku Buruk dan Cara Menanganinya

Anak-anak umumnya akan menunjukkan perasaan dan keinginan mereka dalam bentuk perilaku yang belum mampu diutarakan dengan beberapa alasan yang mengejutkan.
Ilustrasi anak berperilaku buruk. (Sumber : Freepik)
Sukabumi24 April 2024, 20:30 WIB

Bupati Sukabumi Antarkan 150 Penerima Beasiswa Bupati Tahun 2024 ke Universitas Nusa Putra

Sebanyak 150 penerima beasiswa Bupati Sukabumi tahun 2024 di Universitas Nusa Putra tersebut merupakan hasil seleksi dari ribuan peserta.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami, Civitas Akademika Universitas Nusa Putra dan 150 penerima beasiswa tahun 2024. (Sumber : Istimewa)