Debut Solo, Lisa Blackpink Hadirkan Kolaborasi dengan DJ Snake

Senin 30 Agustus 2021, 02:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Debut Solo yang dilakukan Lisa Blackpink akan segera hadir, setelah digaungkan sejak akhir tahun lalu serta menghadirkan kolaborasi Lisa bersama DJ Snake. 

Hal ini telah dikonfirmasi oleh agensi yang menaunginya YG Entertainment. Apa saja deretan fakta debut solo Lisa BLACKPINK?

YG Entertainment pada 22 Agustus 2021 lalu telah merilis poster resmi album solo penyanyi bernama Lalisa Manoban tersebut. Mengutip Soompi, debut solo Lisa BLACKPINK yang bertajuk Lalisa itu akan segera rilis pada 10 September mendatang pukul 13.00 KST.

Sambil menanti debut solo maknae BLACKPINK ini, yuk simak beberapa fakta debut solo LISA BLACKPINK berikut. 

1. Member Ketiga yang Debut Solo

Pemilik nama asli Pranpriya Manoban ini menjadi member BLACKPINK ketiga yang merilis debut solo. Lisa BLACKPINK akhirnya ikut menyusul para eonni-nya dengan debut solo. 

YG Entertainment pernah menyampaikan bahwa semua anggota BLACKPINK akan merilis debut solo masing-masing. Lisa menjadi member ketiga setelah Jennie dan Rose yang telah debut lebih dulu. 

photoDebut Solo yang dilakukan Lisa Blackpink menggandeng musisi dunia DJ Snake akan segera hadir pada 10 September 2021. - (IG/lalalalisa)</span

2. Bertajuk LALISA

Album debut solo maknae BLACKPINK ini bertajuk LALISA. Agensi yang menaungi Lisa BLACKPINK telah mengunggah poster album debut solo Lisa. dalam poster berlatar hitam tersebut tertulis judul album debutnya, LALISA. 

Lisa sendiri juga telah mengunggah bocoran album solonya yang bertajuk LALISA melalui akun instagram pribadinya. Akun Twitter resmi BLACKPINK juga telah mengunggah poster resmi tersebut. Dalam poster itu, Lisa tampil dengan rambut panjang dikepang dua dan mengenakan pakaian serba merah.

3. Video Musik Selesai Dibuat

Pada bulan Juli lalu, YG Entertainment telah memberi bocoran kepada publik bahwa Lisa BLACKPINK sedang dalam proses pembuatan video musik untuk debut solonya. 

Sejak Juli lalu YG Entertainment juga menyatakan akan segera mengumumkan detail debut solo Lisa. Saat ini Lisa dikabarkan telah merampungkan video musik untuk debut solonya. Sejak saat itu para BLINK juga sudah tak sabar menanti video musik solo Lisa BLACKPINK.

Baca Juga :

4. Kolaborasi dengan DJ Snake

Dalam debut solonya, Lisa BLACKPINK dikabarkan juga akan berkolaborasi dengan produser rekaman ternama dunia, DJ Snake. Meski belum dikonfirmasi, DJ Snake telah memberi bocoran demi bocoran sejak beberapa bulan lalu. DJ Snake telah menjalin hubungan baik dengan para member BLACKPINK. 

Para penggemar BLACKPINK telah memprediksi bahwa Lisa akan berkolaborasi dengan Dj Snake. Bulan Mei lalu, DJ Snake pernah mengunggah instagram story yang berisi cuplikan audio.

Cuplikan audio tersebut diasumsikan merupakan bocoran proyek terbaru DJ Snake yang berkolaborasi dengan Lisa BLACKPINK di album debut solo Lisa yang akan segera rilis September mendatang.

5. Persiapan Sejak Desember 2020

Dalam rangka debut solo, member BLACKPINK asal Thailand ini ternyata sudah melakukan persiapan sejak Desember 2020 lalu. Kabar itu disampaikan langsung oleh agensi yang menaunginya, YG Entertainment.

Pada Desember 2020 lalu, YG Entertainment telah membocorkan pada publik bahwa dua member BLACKPINK sedang mempersiapkan debut solo mereka. Mereka adalah Rose dan Lisa. Saat itu YG Entertainment juga menyatakan bahwa Lisa sedang menyiapkan syuting video musik.

6. Dugaan Lagu What’s My Name

Belum ada kabar pasti mengenai judul lagu yang dinyanyikan oleh Lisa BLACKPINK dalam album debut solonya. Namun, para penggemarnya telah menduga-duga bahwa ada lagu dalam debut solo Lisa yang berjudul “What’s My Name”.

Dugaan tersebut berasal dari unggahan instagram story Lisa BLACKPINK beberapa waktu lalu. Lisa BLACKPINK mengunggah foto file suara yang diberi caption “What’s My Name”. Para penggemar langsung berspekulasi bahwa kalimat tersebut bisa jadi merupakan judul lagu Lisa BLACKPINK. Bahkan kalimat itu sempat menjadi trending topic.

Itulah deretan fakta debut solo Lisa BLACKPINK. Jangan lupa pantengin terus media sosial Lisa, BLACKPINK, dan YG Entertainment agar tak ketinggalan informasinya ya!

SUMBER: SUARA

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Tags :
Berita Terkini
Sukabumi17 April 2024, 00:24 WIB

Tol Bocimi Kembali Ditutup, Polisi Lakukan Hal Ini Atasi Padatnya Kendaraan di Jalan Arteri

Kapolres Sukabumi, AKBP Tony Prasetyo mengatakan, dampak Tol Bocimi dari arah Cigombong hingga Exit Tol Parungkuda dalam perbaikan, diperkirakan akan meningkatkan volume kendaraan yang melintasi jalur arteri
Kapolres Sukabumi, AKBP Tony Prasetyo usai penutupan Tol Bocimi seksi 2, di Pos Terpadu Parungkuda, Kabupaten Sukabumi | Foto : Ibnu Sanubari
Life16 April 2024, 21:46 WIB

Tingkatkan Kualitas Tidur, Ini 8 Cara yang Harus Kamu Lakukan

Tidur adalah kegiatan yang alami dan penting bagi kesehatan manusia. Ini adalah periode istirahat yang diperlukan oleh tubuh untuk memperbaiki dan memulihkan diri setelah beraktivitas sepanjang hari.
Ilustrasi tidur. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi16 April 2024, 21:36 WIB

Saber Pungli Gelar Kordinasi Pencegahan Praktik Pungli di Sukabumi

Pungutan liar (Pungli) masih menjadi masalah serius di beberapa wilayah di Kabupaten Sukabumi.
Unit Pemberantasan Pungutan Liar (UPP) Saber Pungli Kabupaten Sukabumi, sedang melakukan rapat kordinasi | Foto : Ilyas Supendi
Kecantikan16 April 2024, 21:21 WIB

Cara Mudah Agar Kulit Bersinar dengan Alami, Ini yang Harus Dilakukan

Kulit yang bersinar dan sehat adalah impian setiap orang. Namun, dengan banyaknya produk perawatan kulit di pasaran, seringkali kita lupa bahwa alam menyediakan segala yang kita butuhkan untuk merawat kulit kita dengan baik.
Ilustrasi kulit wajah bersinar. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih16 April 2024, 21:20 WIB

Habib Mulki Resmi Daftar di PDI Perjuangan untuk Maju di Pilkada Sukabumi 2024

Habib Mulki resmi mendaftarkan diri ke Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sebagai Bacalon Bupati / Wakil Bupati pada Pilkada 2024.
Habib Mulki, resmi mendaftar di PDIP untuk maju di Pilkada Sukabumi 2024 | Foto : Ist
Sehat16 April 2024, 21:00 WIB

8 Manfaat Kacang Kedelai Bagi Kesehatan, Salah Satunya Turunkan Kolesterol

Kacang kedelai adalah jenis kacang-kacangan yang berasal dari tanaman kedelai (Glycine max), yang merupakan bagian dari keluarga kacang-kacangan (Fabaceae).
Ilustrasi kacang kedelai. (Sumber : Pixabay)
Sehat16 April 2024, 21:00 WIB

Mengatur Kadar Gula Darah! Alasan Mengapa Anda Harus Tidur Nyenyak di Malam Hari

Alasan tidur nyenyak di malam hari membantu mengatur kadar gula darah dalam tubuh.
Ilustrasi - Alasan tidur nyenyak di malam hari membantu mengatur kadar gula darah dalam tubuh. (Sumber : Freepik.com/@wavebreakmedia_micro).
Sukabumi Memilih16 April 2024, 20:49 WIB

Jadi Pendaftar Ketiga di Demokrat, Zaenul Siap Maju di Pilkada Sukabumi 2024

Mantan Kadis Perizinan Kabupaten Sukabumi, Zaenul, secara resmi mendaftar menjadi peserta dalam konstestasi Pilkada Sukabumi 2024 melalui Partai Demokrat, hari ini, Selasa (16/4/2024).
Zaenul resmi mendaftar sebagai calon bupati/wakil bupati Sukabumi dari Partai Demokrat, Selasa (16/4/2024) | Foto : Ist
Life16 April 2024, 20:31 WIB

9 Cara Agar Betah Saat Merantau, Ini yang Harus Dilakukan

Merantau adalah praktik tradisional di banyak budaya di mana seseorang meninggalkan tempat asalnya untuk tinggal sementara atau secara permanen di tempat yang jauh.
Ilustrasi merantau. (Sumber : pixabay/goesto)
Sehat16 April 2024, 20:30 WIB

Resep Seduhan Daun Alpukat untuk Menurunkan Kadar Gula Darah

Seduhan daun alpukat dipercaya dapat membantu menurunkan kadar gula darah.
Ilustrasi - Seduhan daun alpukat dipercaya dapat membantu menurunkan kadar gula darah. (Sumber : Pixabay.com/@FoodieFactor/Istimewa).