Hari Pahlawan 2022: Ini Link Download MP3 dan Lirik Lagu Gugur Bunga

Rabu 09 November 2022, 22:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Setiap tanggal 10 November bangsa Indonesia selalu memperingati Hari Pahlawan. Selain mendoakan para pahlawan yang telah gugur, ada pula yang memperingati hari pahlawan dengan memutar lagu Gugur Bunga.

Dikutip dari Suara.com, lagu Gugur Bunga memuat lirik berisi ajakan untuk kembali mengenang perjuangan pahlawan yang berjuang meraih kemerdekaan, yang mana lagu ini diharapkan dapat memberikan dorongan bagi bangsa Indonesia di masa depan.

Lagu ini diciptakan oleh Ismail Marzuki pada tahun 1945 tak lama setelah Indonesia merdeka. Meskipun Indonesia telah meraih kemerdekaan, kemerdekaan tersebut masih belum diakui seutuhnya bahkan masih ada pihak yang berusaha merebut.

Muncullah pertempuran Surabaya yang menjadi perang terbesar dan terberat dalam sejarah Indonesia. Para pejuang berjuang keras mempertahankan kemerdekaan Indonesia yang telah diumumkan 17 Agustus 1945.

Nuansa kesedihan dalam lagu ini menggambarkan kehilangan pahlawan bangsa, tak heran sering diputar pada saat Hari Pahlawan. Lagu ini menceritakan tentang kematian seorang prajurit yang gugur di medan perang dan perasaan sedih orang yang menyanyikan lagu ini.

Adapun makna lagu gugur bunga ini mengenai nasionalisme, patriotisme, dan penghormatan atas jasa para pahlawan yang gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan bangsa. Itulah mengapa lagu ini diberi judul Gugur Bunga.

Download Lagu Gugur Bunga MP3

Bagi Anda yang ingin mendengarkan lagu Gugur Bunga versi MP3, Anda bisa mengunduhnya lewat link legal di bawah ini.

Link Download Lagu Gugur Bunga MP3 | Spotify

Link Download Lagu Gugur Bunga MP3 | JOOX

Untuk memaknai lebih dalam mengenai lirik lagu Gugur Bunga, berikut bacaan lirik lagu selengkapnya.

Lirik Lagu Gugur Bunga

Betapa hatiku takkan pilu

Telah gugur pahlawanku

Betapa hatiku takkan sedih

Hamba ditinggal sendiri

Siapakah kini plipur lara

Nan setia dan perwira

Siapakah kini pahlawan hati

Pembela bangsa sejati

Telah gugur pahlawanku

Tunai sudah janji bakti

Gugur satu tumbuh seribu

Tanah air jaya sakti

Gugur bungaku di taman bakti

Di haribaan pertiwi

Harum semerbak menambahkan sari

Tanah air jaya sakti

Demikian ulasan mengenai lirik lagu Gugur Bunga lengkap dengan siapa pencipta dan makna dari lagu yang sering diputar di Hari Pahlawan. Semoga dapat menambah wawasan Anda.

#SHOWRELATEBERITA

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Tags :
Berita Terkini
Motor25 April 2024, 11:00 WIB

8 Dampak yang Terjadi Apabila Motor Jarang Dipanaskan, Yuk Kenali!

Jarang memanaskan motor dapat menimbulkan beberapa dampak negatif.
Jarang memanaskan motor  dapat menimbulkan beberapa dampak negatif. | (Sumber : Freepik.com/@ pressfoto)
Sukabumi Memilih25 April 2024, 00:04 WIB

Ditutup 25 April, DPC Demokrat Jaring 7 Bacalon Bupati/Wakil Bupati Sukabumi

Tercatat sebanayk tujuh orang yang menyatakan akan maju menjadi calon bupati / wakil bupati Sukabumi yang akan maju melalui partai demokrat
Bambang Topan Firmasyah bakal calon wakil Bupati di Pilkada 2024 saat mendaftar di Kantor DPC Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi24 April 2024, 23:27 WIB

Dinas PU Perbaiki Titik Kerusakan di Jalan Ahmad Yani Palabuhanratu Sukabumi

Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi melakukan perbaikan jalan rusak yang sempat menjadi keluhan warga di ruas Jalan Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu.
Petugas Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi perbaiki jalan Jendral Ahmad Yani di Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi24 April 2024, 22:55 WIB

Pelaksanaan PSAJ Tingkat SMP di Kabupaten Sukabumi Diikuti 25.576 Siswa

Pelaksanaan ujian sekolah kini berganti nama menjadi Penilaian Sumatif Akhir Jenjang (PSAJ).
Siswa SMPN 1 Bojonggenteng Kabupaten Sukabumi saat mengikuti Penilauan Sumatif Akhir Jenjang atau PSAJ | Foto : Ibnu Sanubari
Sukabumi24 April 2024, 22:03 WIB

Pengelola Parkir Pasar Surade Sukabumi Anggap Keluhan Pengunjung Bahan Evaluasi

Pengelola parkir di Pasar Surade Kabupaten Sukabumi memberikan tanggapan terkait keluhan pengunjung soal tata cara memungut uang parkir yang dilakukan oleh petugas.
Kondisi pasar Surade Sukabumi pada, Rabu (24/4/2025) | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi24 April 2024, 21:13 WIB

Pria Paruh Baya Tewas Tergantung di Bojonggenteng Sukabumi Tinggalkan Secarik Surat

Belum diketahui motif bunuh diri yang dilakukan pria paruh baya di Bojonggenteng Sukabumi tersebut.
(Foto Ilustrasi) Pria paruh baya ditemukan tewas tergantung di Bojonggenteng Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sehat24 April 2024, 21:00 WIB

Kaya Vitamin C, Inilah 10 Manfaat Buah Jeruk Bali untuk Kesehatan

Jeruk Bali mengandung vitamin C yang tinggi, yang penting untuk menjaga sistem kekebalan tubuh, membantu penyembuhan luka, dan melindungi sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas.
Manfaat Buah Jeruk Bali untuk Kesehatan. Foto: Instagram/@uyah_oyok
Life24 April 2024, 20:40 WIB

Mengejutkan, Ini 10 Alasan Mengapa Anak Berperilaku Buruk dan Cara Menanganinya

Anak-anak umumnya akan menunjukkan perasaan dan keinginan mereka dalam bentuk perilaku yang belum mampu diutarakan dengan beberapa alasan yang mengejutkan.
Ilustrasi anak berperilaku buruk. (Sumber : Freepik)
Sukabumi24 April 2024, 20:30 WIB

Bupati Sukabumi Antarkan 150 Penerima Beasiswa Bupati Tahun 2024 ke Universitas Nusa Putra

Sebanyak 150 penerima beasiswa Bupati Sukabumi tahun 2024 di Universitas Nusa Putra tersebut merupakan hasil seleksi dari ribuan peserta.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami, Civitas Akademika Universitas Nusa Putra dan 150 penerima beasiswa tahun 2024. (Sumber : Istimewa)
Sehat24 April 2024, 20:30 WIB

7 Cara Sehat dengan Perubahan Gaya Hidup untuk Menurunkan Gula Darah

Perubahan gaya hidup sederhana ini untuk meminimalkan perubahan gula darah dan mengontrol kadar gula Anda.
Ilustrasi - Perubahan gaya hidup sederhana ini untuk meminimalkan perubahan gula darah dan mengontrol kadar gula Anda. (Sumber : Freepik/freepik)