Keutamaan dan Keistimewaan Bulan Rajab, Bulan yang Allah SWT Muliakan

Selasa 24 Januari 2023, 19:45 WIB
Ilustrasi masjid beribadah di Bulan Rajab. | (Sumber : Pixabay.com).

Ilustrasi masjid beribadah di Bulan Rajab. | (Sumber : Pixabay.com).

SUKABUMIUPDATE.com - Bulan Rajab adalah bulan teristimewa dan terpenting bagi umat muslim di seluruh dunia. Mengapa penting? Ya, dibulan ini kamu bisa menebar kebaikan dengan cara sedekah yang menjadi salah satu amalan sholeh.

Bulan Rajab biasa disebut juga bulan yang haram atau bulan yang dimuliakan Allah SWT. Maka dari itu, di bulan ini umat muslim sangat dilarang melakukan perbuatan maksiat.

Terdapat empat bulan haram yang memiliki kemuliaan di luar bulan Ramadhan, yaitu yakni bulan Dzulqa'dah, bulan Dzulhijjah, bulan Muharram, dan bulan Rajab.

Baca Juga: Kenali 6 Bahasa Tubuh Wanita, Tanda-Tanda Dia Jatuh Cinta Padamu

Penyebutan bulan haram pada bulan rajab dan ketiga bulan lainnya karena pada bulan ini umat islam dilarang berperang. Baik dengan sesama muslim maupun dengan umat lainnya. Lantas, apa saja keutamaan bulan Rajab?

Dalam Al-Quran surah At-Taubah ayat 36 Allah berfirman: "Inna 'iddatasy-syuhuri 'indallahisna 'asyara syahran fi kitabillahi yauma khalaqas-samawati wal-arda min-ha arba'atun hurum."

Artinya: Sesungguhnya bilangan bulan pada sisi Allah adalah dua belas bulan, dalam ketetapan Allah di waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya empat bulan haram.

Keutamaan Bulan Rajab

Mengutip Suara.com, berikut ini keutamaan bulan rajab:

1. Bulan Mulia

Disebut “bulan haram” karena pada bulan-bulan Dzulqa'dah, Dzulhijjah, Muharram, dan juga Rajab umat Islam dilarang mengadakan peperangan.

2. Bulan Agung

Istilah lain untuk bulan Rajab adalah “Rajam” yang berarti melempar. Dinamakan rajam karena pada bulan ini musuh dan setan-setan dikutuk dan dilempari sehingga mereka tidak bisa mendzalimi para wali Allah dan orang-orang shalih.

3. Bulan Damai

Bulan Rajab juga dikenal dengan sebutan “Al-Ashamm” atau memiliki arti “yang tuli”, karena pada bulan ini tidak terdengar gemerincing senjata pasukan perang.

4. Bulan Penuh Ampunan

Pada bulan Rajab, Allah SWT akan memberi ampunan untuk segala dosa yang dilakukan oleh manusia. Jika ia bertaubat menyesali perbuatannya dan melaksanakan ibadah.

5. Terjadinya peristiwa Isra Miraj

Seperti yang telah kita ketahui Isra Miraj merupakan peristiwa penting bagi Nabi Muhammad saw. Beliau melakukan dua perjalanan penting dari Masjidil Haram di Makkah ke Masjidil Aqsa di Yerussalem. Lalu dilanjut menuju Sidratul Muntaha atau langit ke tuuuh. Rangkaian perjalanan Rasulullah terjadi hanya dalam satu malam.

Amalan Bulan Rajab

Terdapat amalan yang bisa dilakukan umat islam saat bulan rajab yang diyakini Allah akan melipatgandakan pahalanya. Namun hendaknya kita sebagai manusia mengamalkan ibadah ini setiap hari, tidak hanya dibulan Rajab saja. Amalan tersebut diantaranya yaitu:

  • Puasa diawal bulan Rajab yaitu hari pertama, hari kedua dan hari ketiga.
  • Shalat sunah Rajab dengan membaca doa bulan Rajab.
  • Bersedekah dibulan Rajab.
  • Melaksanakan shalat wajib 5 waktu.
  • Dan melakukan perbuatan mulia lainnya yang disukai oleh Allah.

Bagi umat Islam yang telah memasuki bulan Rajab, hendaknya ia tidak menyia-nyiakan kesempatan yang ada. Mengingat keutamaan bulan Rajab lebih besar dibanding dengan bulan-bulan lain dan pahala yang Allah berikan sangatlah besar. Bulan ini termasuk momen untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Baca Juga: Puasa Sunnah Rajab 2023 Dimulai 23 Januari Besok! Simak Jadwal Lengkapnya

Demikian uraian mengenai ketamaan bulan Rajab yang perlu kamu ketahui. Karena terdapat keistimewaan pada bulan ini yang sayang untuk disia-siakan. Semoga bermanfaat dan menambah ketaqwaan kita semua terhadap Allah.

Sumber: Suara.com (Putri Ayu Nanda Sari)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Life28 Maret 2024, 19:23 WIB

6 Cara Sederhana untuk Menjadi Orang Bijaksana dalam Hidup, Ini Kuncinya

Menjadi orang yang bijaksana sangat penting untuk membantu diri lebih arif dan tidak mudah tergesa-gesa serta mengerti tentang hakikat kehidupan.
Ilustrasi orang bijaksana. (Sumber foto : Pexels/Daryl Johnson)
KATA WARGANET28 Maret 2024, 19:13 WIB

Yusril, Sang Maha Guru untuk Jabatan

Pernyataan Mahfud MD yang beredar di sosmed bahwa Yusril Ihza Mahendra adalah Mahaguru Hukum Tatanegara, kini viral
Syaefufin Simon, Penulis | Foto : dok.pribadi
Life28 Maret 2024, 19:00 WIB

10 Persiapan Menjelang Pernikahan yang Harus Diperhatikan Calon Pengantin

Catin Yuk Simak, Ini Sederet Persiapan Menjelang Pernikahan yang Harus Diperhatikan Calon Pengantin!
Ilustrasi. Cincin Pernikahan | 10 Persiapan Menjelang Pernikahan yang Harus Diperhatikan Calon Pengantin (Sumber : pixabay.com/@JeffBalbalosa)
Sukabumi28 Maret 2024, 18:51 WIB

Kronologi Mobil Pikap Terjun ke Jurang 25 Meter di Cireunghas Sukabumi, Sopir Terluka

Berikut kronologi kecelakaan tunggal mobil pikap terjun ke jurang sedalam 25 meter di Cireunghas Sukabumi.
Kondisi mobil pikap yang masuk jurang sedalam 25 meter di Cireunghas Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sehat28 Maret 2024, 18:42 WIB

6 Penyebab Berat Badan Naik Meski Sedang Berpuasa, Ini Pemicunya

Terdapat beberapa sebab yang memicu berat badan jadi naik meski sedang mnejalani puasa Ramadhan. Penting diantisipasi agar tidak makin buncit
Penyebab berat badan naik saat puasa | Foto : Pexels/ SHVETS production
Sehat28 Maret 2024, 18:30 WIB

Gejala Asam Lambung Naik: Sensasi Rasa Terbakar dari Dada Hingga Tenggorokan

Refluks asam lambung sesekali sering terjadi, namun jika Anda sering mengalaminya, Anda mungkin menderita kondisi yang lebih serius yang disebut penyakit refluks gastroesofageal (GERD).
Ilustrasi - Refluks asam umumnya terasa seperti sensasi terbakar di bagian tengah dada.(Sumber : Freepik.com/@Lifestylememory)
Life28 Maret 2024, 18:00 WIB

Doa Puasa Ramadan Hari ke-17 dan 18, Jangan Lupa Diamalkan!

Berikut ini doa yang bisa diamalkan di bulan Ramadan hari ke 17 dan 18
Ilustrasi - Doa Puasa Ramadan Hari ke-17 dan 18, Jangan Lupa Diamalkan! (Sumber : Freepik.com/@Sketchepedia)
DPRD Kab. Sukabumi28 Maret 2024, 17:55 WIB

Harapan DPRD Sukabumi Kepada Kades yang Kini Memiliki Masa Jabatan 8 Tahun

Revisi UU Desa Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa disahkan pada rapat paripurna DPR RI, Kamis (28/3/2024). Salah satu perubahan signifikan adalah masa jabatan kepala desa menjadi 8 tahun dan bisa 2 kali masa jabatan.
Yudi Suryadikrama, Wakil Ketua III DPRD Kabupaten Sukabumi | Foto : Jejak Wakil Rakyat
Sehat28 Maret 2024, 17:30 WIB

Cara Mudah Menghilangkan Asam Lambung: 4 Hal Ini Dapat Menolong Anda

Beberapa langkah ini dapat membantu Anda menghilangan asam lambung secara mudah.
Ilustrasi - Beberapa langkah ini dapat membantu Anda menghilangan asam lambung secara mudah. (Sumber : Freepik.com)
Gadget28 Maret 2024, 17:10 WIB

Waspada, 6 Tanda HP Anda Telah Diretas Orang Lain, Berikut Ciri-cirinya!

Terdapat beberapa tanda yang menunjukkan bahwa HP anda sudah diretas oleh orang lain. Karenanya penting untuk diperhatikan
Ilustrasi. Mengetahui HP diretas orang lain. (Sumber foto : Pexels/PhotoMIX Company)