7 Rekomendasi Pantai di Sukabumi, Cocok Buat Healing di Akhir Pekan

Sabtu 02 Juli 2022, 08:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Sukabumi bisa dibilang memiliki berbagai wisata alam yang menarik untuk dikunjungi, salah satunya adalah pantai.

Ya, selain danau dan air terjun (curug) Sukabumi juga terkenal memiliki banyak pantai cantik yang bisa menjadi tempat kamu melepas penat saat libur tiba.

Karena itu, tak heran jika setiap akhir pekan pantai-pantai di Sukabumi selalu banyak dikunjungi wisatawan baik wisatawan lokal maupun luar daerah seperti Bogor, Cianjur, Bandung, Jakarta dan wilayah lainnya.

Baca Juga :

7 Curug di Sukabumi yang Wajib Kamu Kunjungi, Cocok Banget untuk Healing

Berikut rekomendasi pantai di Sukabumi yang bisa menjadi pilihan tempat berlibur di akhir pekan.

1. Pantai Amandaratu

photoPemandangan Pantai Amandaratu - (Instagram derydeeey)</span

Rekomendasi pantai yang pertama yaitu pantai Amandaratu. Banyak yang menyebut jika pantai ini menjadi tiruan dari Tanah Lot yang ada di Bali, hal tersebut karena adanya pulau kecil terletak di tengah-tengah perairan.

Untuk lokasinya sendiri, pantai ini cukup mudah dijangkau karena berada di Jln. Raya Ujung Genteng, Desa Purwasedar, Kecamatan Ciracap, Sukabumi. Jadi jika kamu menuju pantai Ujunggenteng kamu akan melewati pantai ini.

Pantai ini menyuguhkan keindahan alam yang memukau dan menjadi tempat yang pas untuk menyaksikan pesona matahari terbit dan terbenam.

2. Pantai Ujung Genteng

photoFoto udara kawasan wisata Pantai Ujunggenteng, Desa Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi. - (Istimewa)</span

Pantai Ujung Genteng berlokasi tidak jauh dari pantai Amandaratu atau tepatnya berada di Desa Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Pantai ini terkenal memiliki pasir putih yang bersih sehingga cocok menjadi tempat pilihan jika ingin berlibur ke pantai.

Fasilitas di pantai ini juga cukup lengkap mulai dari tempat parkir, tempat ibadah, penginapan, tempat makan dan sebagainya tersedia disini

3. Pantai Pangumbahan

photo(Ilustrasi) Pelepasan bayi penyu di Pantai Pangumbahan - (istimewa)</span

Pantai Pangumbahan ini terletak di Desa Gunungbatu, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi. Jika kamu berkunjung ke kawasan Ujunggenteng maka kamu wajib mengunjungi pantai yang satu ini.

Di area pantai ini juga terdapat tempat penangkaran penyu dan pelepasan anak penyu (tukik) ke laut menjadi salah satu atraksi yang bisa kamu saksikan di pantai Pangumbahan.

Kondisi pantai juga masih sangat bersih maka tak heran jika penyu memilih pantai ini untuk bertelur, ditambah pengunjung pantai ini juga tidak terlalu ramai.

4. Pantai Karang Hawu

photoWajah baru Pantai Karanghawu di Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi setelah dilakukan penataan. - (Ragil Gilang)</span

Rekomendasi pantai di Sukabumi selanjutnya yaitu Pantai Karang Hawu. Pantai ini  masih berada di teluk Palabuhanratu tepatnya berlokasi di desa Caringin, Kecamatan Cisolok, Sukabumi.

Sesuai namanya, di pantai ini terdapat banyak batu karang dengan ukuran cukup besar, pemandangan ombak yang menghempas karang menjadi salah satu daya tarik pantai satu ini.

Fasilitas yang ada di Pantai Karang Hawu juga cukup lengkap sehingga kamu tidak perlu khawatir kesulitan mencari fasilitas seperti tempat ibadah, toilet, tempat makan dan sebagainya di sini.

5. Pantai Cikembang

photoPemandangan Pantai Cikembang, Desa Pasirbaru, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi. - (Istimewa)</span

Pantai Cikembang berlokasi tidak jauh dari Pantai Karang Hawu, pantai ini berlokasi di Desa Pasir Baru, Kecamatan Cisolok, Sukabumi. atau berada di bawah tempat wisata Puncak Habibi.

Pantai ini memiliki gua karang dan air laut jernih berwarna hijau tosca yang membuat para wisatawan terpukau. Ombak di pantai ini juga cukup bersahabat, karena hal itu juga pantai Cikembang sering digunakan untuk berlatih berselancar.

Disini juga kamu bisa menyaksikan aktivitas para nelayan yang hendak pergi melaut maupun yang datang.

6. Pantai Minajaya

photoPantai Minajaya, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi. - (Ragil Gilang)</span

Jika kamu mencari lokasi pantai yang tidak terlalu banyak pengunjung, Pantai Minajaya bisa menjadi pilihan. Pantai ini berada di Kecamatan Surade Kabupaten Sukabumi, tidak jauh dari Pantai Amandaratu.

Pantai dengan warna pasir kecoklatan ini masih asri dan alami karena belum banyak dijamah. Di Bibir pantai ini terhampar batu karang yang cukup luas, kamu bisa berjalan-jalan di hamparan batu karang ini jika air sedang surut.

Selain itu, pemandangan sunset disini sangat memukau serta warna air laut yang hijau kebiruan menjadi daya tarik tersendiri.

7. Pantai Cicaladi

photoPantai Cicaladi Desa Sukatani dan Pantai Karangbolong Desa Cidahu, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi. - (RAGIL GILANG)</span

Pantai Cicaladi bisa menjadi pilihan wisata bahari untuk akhir pekan. Pantai ini terletak di daerah Cicaladi, Desa Sukatani, Kecamatan Surade, Sukabumi, Jawa Barat.

Pantai ini memiliki pasir pantai berwarna hitam namun bersih dan terdapat tebing-tebing karang menjulang tinggi, sehingga kamu akan mendapatkan pemandangan berbeda saat berkunjung kesini.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sehat24 April 2024, 08:00 WIB

7 Daun Herbal untuk Menurunkan Kadar Kolesterol dalam Tubuh

Sebelum menggunakan herbal untuk menurunkan kadar kolesterol, penting untuk berkonsultasi dengan dokter atau ahli herbal terlebih dahulu, terutama jika Anda sedang mengonsumsi obat-obatan lain atau memiliki kondisi kesehatan yang mendasarinya.
Daun Sambiloto. Daun Herbal untuk Menurunkan Kadar Kolesterol dalam Tubuh (Sumber : Instagram/@dyahksi)
Life24 April 2024, 07:00 WIB

10 Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Disukai dan Dihargai

Ternyata Ini Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Disukai dan Dihargai. Yuk, Simak!
Ilustrasi. Banyak Teman. Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Disukai dan Dihargai. (Sumber : Pexels/DivaPlavalaguna)
Food & Travel24 April 2024, 06:00 WIB

Cuma 8 Langkah, Cara Membuat Rebusan Daun Binahong untuk Menurunkan Gula Darah

Ternyata Gampang, Cuma 8 Langkah! Begini Cara Membuat Rebusan Daun Binahong untuk Menurunkan Gula Darah
Ilustrasi. Cara Membuat Rebusan Daun Binahong untuk Menurunkan Gula Darah. Foto: Instagram/sitiakbari33024
Science24 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 24 April 2024, Siang Hari Seluruh Wilayah Berpotensi Hujan

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya 24 April 2024.
Ilustrasi - Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya 24 April 2024. (Sumber : Freepik)
Sukabumi24 April 2024, 01:20 WIB

Disdik Sukabumi Pastikan Ujian Sekolah Tingkat SD dan SMP Berjalan Lancar

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi, Eka Nandang Nugraha mengungkapkan bahwa saat ini sudah tidak ada lagi ujian nasional, sebagai penggantinya ada penilaian sumatif akhir jenjang (PSAJ)
Suasana Ujian Sekolah jenjang SD di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi | Foto : Sukabumi Update
Jawa Barat24 April 2024, 00:53 WIB

Empat Pejabat Eselon II Kabupaten Sukabumi Ikuti PKN 2024, Sekda Ade Jadi Mentor

Berikut daftar nama pejabat Eselon II Kabupaten Sukabumi yang ikuti Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Angkatan VI Tahun 2024 di BPSDM Jabar.
Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman bersama empat pejabat eselon II yang ikuti PKN 2024. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Sukabumi24 April 2024, 00:06 WIB

17 Aset TPPU Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto di Sukabumi Disita KPK

Belasan asetnya di Sukabumi disita KPK, berikut perjalanan kasus korupsi Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto. Dari tersangka gratifikasi hingga TPPU.
Mantan Kepala Bea dan Cukai Yogyakarta Eko Darmanto saat menjalani pemeriksaan di KPK terkait kasus gratifikasi, Jumat (8/12/2023). (Suara.com/Yaumal)
Entertainment23 April 2024, 22:28 WIB

Positif Konsumsi Ganja, Selebgram Chandrika Chika dan 5 Temannya Ditangkap Polisi

Selebgram Chandrika Chika ditangkap polisi bersama 5 temannya usai terbukti menyalahgunakan narkoba jenis ganja di salah satu hotel.
Sosok selebgram Chandrika Chika. (Sumber Foto: Instagram)
Sukabumi23 April 2024, 21:55 WIB

Rumah Tertimpa Tembok Bangunan Ambruk, Lansia di Nagrak Sukabumi Terpaksa Mengungsi

Dua rumah warga yang salah satu penghuninya merupakan lansia di Nagrak Sukabumi alami kerusakan usai terdampak longsor saat hujan deras.
Kondisi rumah lansia di Nagrak Sukabumi yang alami kerusakan usai tertimpa tembok bangunan rumah warga lainnya yang ambruk karena longsor. (Sumber : P2BK Nagrak)
Sehat23 April 2024, 21:00 WIB

Lawan Asam Urat dengan 8 Obat Alami Ini, Solusi Sehat Kurangi Frekuensi Serangannya

Mengobati asam urat dengan bahan alami dapat membantu mengurangi gejala dan mencegah serangan yang lebih parah.
Ilustrasi Kunyit - 
Mengobati asam urat dengan bahan alami dapat membantu mengurangi gejala dan mencegah serangan yang lebih parah.  (Sumber : Freepik.com/@azerbaijan_stockers)